Connect with us

Lingga

1 Perwira 3 Bintara dan 3 Prajurit Tamtama Lanal Dabo Singkep Naik Pangkat

akhlilfikri

Published

on

Whatsapp Image 2021 04 01 At 15.16.35

LINGGA, KABARBATAM.COM – Sebanyak 7 personel Pangkalan TNI AL (Lanal) Dabo Singkep mendapatkan kenaikan pangkat, upacara kenaikan pangkat dipimpin langsung oleh Komandan Lanal Dabo Singkep, Letkol Laut (P) Didik Hermawan, M.TR.Opsla, yang berlangsung di lapangan Apel Lanal Dabo Singkep, Kamis (1/4/2021)

Danlanal Dabo Singkep dalam sambutannya mengatakan, dalam kehidupan militer kenaikan pangkat merupakan wujud pengakuan, kepercayaan dan penghargaan atas dedikasi loyalitas, prestasi serta pengabdian sesorang prajurit dalam pengabdiannya pada organisasi.

“Oleh karena itu kenaikan pangkat harus mampu meneguhkan komitmen dan tekad personel yang bersangkutan untuk terus meningkatkan kualitas pengabdian pada organisasi dimanapun ditugaskan,” kata Letkol Laut (P) Didik Hermawan

Sambung Danlanal, kenaikan pangkat selain merupakan penghargaan atas karya dan prestasi yang telah ditunjukkan, juga harus dilihat sebagai kesempatan untuk meningkatkan pengabdian pada bangsa dan negara.

“Saya ingatkan bahwa kenaikan pangkat bukanlah merupakan suatu hal yang rutin dan otomatis. Upaya untuk memperoleh kenaikan pangkat adalah sebuah proses yang tidak mudah,” tegasnya

Dijelaskan Letkol Laut (P) Didik Hermawan, untuk mendapatkan kenaikan pangkat seorang prajurit melalui penilaian yang dilakukan secara terus menerus oleh atasan. Adapun penilaian yang dilaksanakan meliputi berbagai bidang diantaranya mental, dedikasi, loyalitas, tanggung jawab, hasil kerja, kesamaptaan jasmani, penampilan, kepemimpinan, keimanan dan banyak lagi yang lainnya.

“Oleh karena itu, saya harapkan yang pada hari ini mendapatkan penghargaan kenaikan pangkat untuk dapat mensyukuri serta harus mempunyai komitmen dan tekad untuk selalu meningkatkan prestasi,” ujarnya

Kedepan tantangan tugas semakin berat, untuk itu seluruh prajurit diharuskan meningkatkan wawasan serta penguasaan ilmu pengetahun dan teknologi guna membangun kapasitas diri dan keterampilan.

“Selain itu tingkatkan disiplin diri, sebagai seorang prajurit dengan tekad dan semangat yang kuat harus menjadi contoh dan teladan bagi masyarakat,” katanya

Pada prajurit yang mendapatkan kenaikan pangkat, Danlanal Dabo Singkep mengucapkan selamat atas kenaikan pangkat dan diharapkan kenaikan pangkat tersebut juga disertai dengan meningkatkan keinerja dan pengabdian.

“Selamat pada perwira yang mendapatkan kenaikan pangkat, semoga dengan pangkat yang baru dapat lebih termotivasi dan meningkatkan kinerja dan pengabdian,” ujarnya

Adapun 7 prajurit yang mendapatkan kenaikan pangkat yakni 1 orang perwira Lettu Laut (K) dr Tamam Mubarak, 3 orang Bintara yakni Sertu Anang Tolu, Sertu Wahyu Nurhidayat, Sertu Muliansyah Pohan dan 3 orang Tamtama yakni Kopka Kristyan, Kopka Mugiyatno dan Kopka Purnawirawan.(yoga)

Advertisement

Trending