Batam
4 Remaja Terduga Pelaku Bullying Resmi Ditetapkan Tersangka

Batam, Kabarbatam.com – Empat orang remaja terduga pelaku perundungan atau bullying yang sempat viral di medsos kemarin, resmi ditetapkan sebagai tersangka.
Penetapan tersangka terhadap RS, LS AR dan SR dilakukan Polisi, setelah pihak kepolisian melakukan gelar perkara terhadap kasus perundungan tersebut.
“ Hasil gelar dari penyidik gabungan unit 6 PPA Polresta dan Polsek Lubuk Baja menetapkan RS, LS AR dan SR sebagai tersangka ,” ungkap Kasat Reskim Polresta Barelang, Kompol Moch Dwi Ramadhanto, Sabtu (2/3/2024) di Polresta
Ramadhanto mengatakan, dari hasil gelar perkara gabungan dan visum korban, bahwa ditemukan bukti bekas penganiayaan terhadap korban SC.
“Dari hasil gelar perkara gabungan dan hasil visum dokter, ditemukan bukti bekas penganiayaan terhadap korban SC,” tegas Ramadhanto.
Lanjut, Ramadhanto menuturkan, dalam kasus ini, para pelaku berinisial RS, LS AR dan SR terancam pasal 170 KUHP dan masing masing peran serta motif akan masih dalam penyelidikan.
“ Pasal yang dijerat 170 KUHP terhadap RS, LS AR dan masing masing peran dan motif akan segera di ekpose oleh Kapolres Barelang Kombes Pol Nugroho Tri Nuryanto,” pungkasnya. (Atok)






-
Batam18 jam ago
Puluhan Pekerja Subcon PT Semen Merah Putih Mogok Kerja, Diduga Ada Kepentingan Pihak Ketiga
-
Uncategorized @id2 hari ago
Kedapatan Bawa Sabu, Seorang Pria di Sagulung Ditangkap Lantamal IV Batam
-
Natuna2 hari ago
Sekolah Rakyat di Natuna Terima Siswa Baru Tahun 2025
-
Batam1 hari ago
Amsakar Terima Dubes UEA: Batam Siap Sambut Gelombang Investasi
-
Batam2 hari ago
Deputi Bidang Investasi dan Pengusahaan BP Batam Ditunjuk sebagai Komisaris Utama Taspen: Bawa Misi Perkuat Sinergi Antar Lembaga
-
Batam2 jam ago
Sindikat Mafia Tanah Dibongkar, Li Claudia Chandra Apresiasi Polda Kepri
-
Headline2 hari ago
Bupati Natuna Dampingi Pangkoarmada RI Panen Raya Ikan Nila di Lanal Ranai
-
Headline3 hari ago
DPRD dan Pemprov Kepri Tetapkan Perda Trantibumlinmas, Komitmen Wujudkan Masyarakat Tertib dan Berkeadaban