Kepri
76 Tahun Indonesia Merdeka, Kepri Deklarasikan 70 Persen Warga Telah Tervaksinasi
Lingga, Kabarbatam.com – Gubernur H. Ansar Ahmad berharap pada hari kemerdekaan nanti tanggal 17 Agustus 2021, Provinsi Kepulauan Riau akan mendeklarasikan sudah memvaksinasi keseluruhan tujuh puluh persen sasaran vaksin.
Hal ini disampaikan oleh Gubernur Ansar karena ia yakin apabila target 50 persen vaksinasi di akhir Juni bisa tercapai, maka untuk memvaksin seluruh dari 70 persen warga Kepri bisa rampung di bulan Agustus.
“Kita harus kejar terus itu, karena sekarang kita sudah nomor tiga urutan vaksinasi nasional di bawah Jakarta dan Bali. Beberapa minggu ke depan kita sudah harus nomor satu di peringkat nasional, kita akan kerja keras,” ucap Gubernur Ansar saat meninjau pelaksanaan vaksinasi di halaman Gedung Nasional, Dabo, Lingga, Selasa (15/6/2021).
Sasaran vaksinasi di Kepri sendiri berjumlah 1.402.331 orang. Sampai dengan 14 Juni 2021 capaian vaksinasi di Kepri mencapai angka 341.547 orang atau 24,34 persen. Capaian ini di atas capaian rata-rata nasional yang ada di angka 11,38 persen.
Keyakinan Gubernur Ansar untuk target di bulan Agustus juga didukung dengan program “Nasi Kapau” yang digagas oleh Kapolda Kepri Irjen Pol Aris Budiman. “Nasi Kapau” adalah program vaksinasi menjangkau pulau-pulau untuk menggenjot vaksinasi di pulau-pulau pesisir Kepulauan Riau.
Selain program “Nasi Kapau” yang digagas oleh Polda Kepri, juga ada program mobile vaksin “Gurindam 12” yang digagas oleh Korem 033/ Wira Pratama. Gubernur Ansar sangat mengapresiasi inovasi-inovasi yang dicetuskan oleh Polda dan Korem.
“Karena kondisi geografis Kepri yang berbentuk pesisir, maka program Nasi Kapau ini sangat membantu kita menyentuh masyarakat di pulau-pulau,” tutur Gubernur Ansar.
Di Lingga, Gubernur Ansar juga meninjau tempat karantina terpadu di Politeknik Dabo. Disini Gubernur Ansar melihat fasilitas tempat tidur bagi pasien Covid-19 yang tidak memiliki fasilitas karantina mandiri yang memadai di rumahnya. Total terdapat 35 tempat tidur di Politeknik Dabo, terdata hanya dua pasien yang pernah masuk pusat karantina terpadu tersebut dan sudah dinyatakan sembuh.
“Tempat ini disediakan supaya lebih mudah mengontrol suspek Covid-19, saya lihat tadi tempat ini kosong itu artinya indikasi covid di Lingga sudah menurun. Namun kita jangan lengah harus terus waspada,” terang Gubernur Ansar.(jlu)
-
Batam3 hari ago
Polda Kepri Gerebek Server Judi Online Terbesar di Batam, Omzet Capai Miliaran Per Bulan
-
Batam2 hari ago
Kampanye Akbar Paslon ASLI Jelang Masa Tenang Dipadati Ribuan Simpatisan dan Pendukung
-
Advertorial1 hari ago
Hari Pertama Setelah Cuti, Rudi Tinjau Proyek Infrastruktur Strategis untuk Wujudkan Kota Modern dan Bebas Kemacetan
-
Batam2 hari ago
Kendalikan Judi Online Beromzet Miliaran di Batam, Perjalanan Kakak Beradik Candra dan Anton Berakhir di Bui
-
Advertorial2 hari ago
Resmikan Sekretariat BPD KKSS Kota Batam, Warga KKSS Dihibur Atraksi Pesulap Mr. Mind Muhammad
-
Batam1 hari ago
Usai Terima SK dari Ketua BPW Kepri, Pengurus BPD KKSS Batam Gelar Pelantikan Desember 2024
-
Batam2 hari ago
Belanja Fiktif Gunakan Anggaran RSUD Embung Fatimah, Kejari Batam Tetapkan 2 Orang Tersangka
-
Batam2 hari ago
Merinding, Ratusan Perahu Nelayan Pulau Terong Batam Sambut Kunjungan Ansar-Nyanyang