Kepri
Pemkab dan Polres Lingga Tanda tangani NPHD Pilkada 2020

Lingga, KABARBATAM.COM – Pemerintah Kabupaten Lingga bersama Polres Lingga melaksanakan penandatangan Naskah Perjanjian Hibah Daerah (NPHD), tentang Pengamanan Pilkada 2020, yang dilaksanakan di ruang rapat VIP Kantor Bupati Lingga, Senin (17/2/2020).
Pada kesempatan itu Wakil Bupati Lingga Muhammad Nizar dalam sambutannya menyampaikan tujuan daripada penandatanganan NPHD ini adalah untuk mensukseskan program Nasional yaitu Pelaksanaan Pilkada 2020 di Kabupaten Lingga dapat berjalan dengan baik dan lancar.
“Semoga segala isi naskah perjanjian ini dapat terealisasi dengan baik dan bermanfaat dalam pelaksanaan Pengamanan Pilkada Tahun 2020″ kata Nizar.
Kapolres Lingga AKBP Joko Adi Nugroho, S.I.K, M.T juga memberikan apresiasi kepada Pemerintah Kabupaten Lingga atas kerjasamanya dengan Polres Lingga sehingga penandatanganan Naskah Perjanjian Hibah Daerah (NPHD) dapat terlaksana dengan baik dengan mengelontorkan dana hibah sebesar Rp 1,5 Milyar.
“Saya menerima dan akan memanfaatkan hibah daerah ini dengan sebaik-baiknya untuk kelancaran pelaksanaan pengamanan Pilkada tahun 2020 ini,” kata AKBP Joko Adi
Kapolres Lingga juga menambahkan, Polres Lingga akan terus bekerja sama dan bersinergi dengan intansi terkait terutama dengan TNI dan Pemerintah Kabupaten Lingga sehingga pelaksanaan Pilkada 2020 dapat berlangsung dengan lancar, aman, dan kondusif, serta dengan penggunaan anggaran yang dapat dipertanggungjawabkan.
Kegiatan ini turut dihadiri oleh Wakil Bupati Lingga M. Nizar, Kapolres Lingga AKBP Joko Adi Nugroho, Sekda Kabupaten Lingga Muhammad Juramadi Ersram, Ketua KPU Kabupaten Lingga Juliati, Ketua Bawaslu Kabupaten Lingga Zamroni, Asisten l Kabupaten Lingga Rusli, Kepala OPD se-Kabupaten Lingga dan sejumlah pejabat utama Polres Lingga.(Fikri)









-
Batam2 hari ago
Kesal Gegara Judi Slot, Wanita Muda di Batam Tikam Pacar hingga Tewas
-
Natuna2 hari ago
Pintu Masuk Wisatawan Mancanegara Makin Mudah, Lewat Malaysia ke Natuna
-
Headline2 hari ago
Sukseskan Mubes dan PSBM di Makassar, KKSS Kepri Utus 35 Orang Peserta dan Delegasi
-
Batam1 hari ago
Solusi untuk Kepri Menghadapi Tarif Impor yang Dikenakan Presiden AS Donald Trump
-
Batam23 jam ago
Merespon Kebijakan Tarif Impor-Ekspor AS: Ini Strategi BP Batam Pertahankan Pangsa Pasar Global
-
Bintan2 hari ago
Lebaran Ketiga, Bupati Roby Kurniawan Gelar Open House di Kediaman
-
Batam10 jam ago
Ada Penggantian Gate Valve di Sei Harapan, Suplai Air di Tj Riau & Sekitarnya Mengalir Kecil
-
Bintan3 jam ago
Meriahkan Syawal, Gubernur Ansar Hadiri Festival Lagu Hari Raya Idul Fitri di Kijang Bintan