Headline
Mobil Minibus Milik ASN Dikabarkan Raib saat Parkir di Area Gedung DPRD Batam
Batam, Kabarbatam.com – Satu unit mobil jenis minibus milik warga Batam dikabarkan raib saat terparkir di area halaman Gedung DPRD Kota Batam, Provinsi Kepulauan Riau, Selasa (9/7/2024) pagi.
Menurut informasi yang diperoleh Kabarbatam.com, mobil minibus bewarna hitam bernomor Polisi BP 1403 itu adalah milik seorang oknum ASN. Kendaraan tersebut raib, saat ditinggal pergi ke gedung Pemko Batam.
“Pemiliknya bapak-bapak pegawai Dinas. Kunci mobilnya ketinggalan di dalam mobil dan ketika kembali dari Pemko kendaraan itu sudah tidak ada,” ujar salah seorang petugas kebersihan DPRD Batam kepada Kabarbatam.com.
Menurutnya, hampir setiap hari, mobil jenis minibus bewarna hitam tersebut memang sering terparkir tepat di depan ruang baru media center DPRD Batam.
“Kalau nama mobilnya saya kurang paham. Pastinya, mobil itu hampir setiap hari saya lihat parkir disini dan pada saat kehilangan bapak tersebut terlihat sangat panik ,” ungkapnya.
Terpisah, saat dikonfirmasi wartawan, Kapolsek Batam Kota Kompol Anak Agung Made Winarta, SH, SIK melalui Kanit Reskim Polsek Batam Kota Iptu Ardiansyah mengungkapkan, bahwa pihaknya belum menerima laporan soal kehilangan mobil tersebut.
“Setelah kami cek, belum ada laporan terkait kehilangan mobil tersebut,” pungkasnya. (Atok)
-
Batam3 hari ago
Kampanye Akbar Paslon ASLI Jelang Masa Tenang Dipadati Ribuan Simpatisan dan Pendukung
-
Advertorial2 hari ago
Hari Pertama Setelah Cuti, Rudi Tinjau Proyek Infrastruktur Strategis untuk Wujudkan Kota Modern dan Bebas Kemacetan
-
Batam3 hari ago
Kendalikan Judi Online Beromzet Miliaran di Batam, Perjalanan Kakak Beradik Candra dan Anton Berakhir di Bui
-
Advertorial2 hari ago
Resmikan Sekretariat BPD KKSS Kota Batam, Warga KKSS Dihibur Atraksi Pesulap Mr. Mind Muhammad
-
Batam2 hari ago
Usai Terima SK dari Ketua BPW Kepri, Pengurus BPD KKSS Batam Gelar Pelantikan Desember 2024
-
Headline17 jam ago
Kolaborasi Spektakuler: Kepri Jadi Tulang Punggung Transportasi Udara melalui Pengoperasian Karya Anak Bangsa Pesawat N219
-
Batam3 hari ago
Merinding, Ratusan Perahu Nelayan Pulau Terong Batam Sambut Kunjungan Ansar-Nyanyang
-
Headline2 hari ago
Warga Lubuk Semut Antusias Menangkan Paslon Iskandar-Rocky