Headline
Natuna Gelar Aksi Damai Bertema Damailah Negeriku, Tanah Airku Indonesia
Natuna, Kabarbatam.com – Dari Natuna, kami bersuara, jaga persatuan, rawat kedamaian, dan kuatkan kebangsaan. Karena Indonesia tegak berdiri bukan karena perbedaan dipertajam, tapi karena persaudaraan dijaga bersama.
Ratusan warga dan unsur Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Natuna menggelar aksi damai bertajuk “Damailah Negeriku dan Bangsaku, Tanah Airku Indonesia”, di Lapangan Pantai Piwang, Ranai, Senin pagi, 1 September 2025.
Aksi ini dipimpin langsung Bupati Natuna, Cen Sui Lan, serta diikuti Ketua DPRD Rusdi, Wakil Bupati Jarmin, Sekda Boy Wijanarko, unsur TNI/Polri, tokoh agama, mahasiswa HMI, hingga perwakilan Banser NU. Tercatat sekitar 100 orang hadir dalam kegiatan tersebut.
Dalam deklarasinya, Cen Sui Lan mengajak masyarakat Natuna menjaga keamanan dan ketertiban wilayah, bersikap bijak di media sosial, serta tidak terprovokasi isu yang dapat merusak persatuan bangsa.
“Deklarasi ini merupakan wujud komitmen kita bersama menjaga persatuan, kedamaian, dan keutuhan sosial di Natuna maupun Indonesia,” ujar Cen.
Usai pembacaan deklarasi, acara ditutup dengan foto bersama. Kegiatan berlangsung singkat, dari pukul 09.00 hingga 09.27 WIB, dengan situasi aman dan kondusif. (*)
-
Natuna2 hari agoDi Bawah Kepemimpinan Raja Mustakim, KPDN Perluas Peran Sosial
-
Batam2 hari agoSatgas Cegah Lebih dari 2.000 PMI Non Prosedural, Kapolda: Polda Kepri Segera Bentuk Direktorat TPPO
-
Parlemen3 hari agoKomisi I DPRD Kota Batam Gelar RDPU, Mediasi Polemik Lahan Kavling Batuaji Baru
-
Batam3 hari agoDPRD Kota Batam Gelar Paripurna, Dengarkan Pendapat Wali Kota soal Ranperda LAM
-
Headline2 hari agoKomandan Kodaeral IV Kobarkan Semangat Prajurit TNI AL saat Peringati Pertempuran Heroik Laut Arafuru
-
Batam3 hari agoNegosiasi Senyap Owner PT ADB Tak Goyahkan Kasus Dugaan Penipuan Jual Beli Bangkai Kapal Tongkang di Lingga
-
Natuna3 hari agoBelajar dari YouTube, BUMDes Sebelat Mulai Ternak Ayam Pedaging
-
Tanjungpinang2 hari agoBTS Diduga Tak Berizin di Air Raja Tanjungpinang Tetap Beroperasi, Warga Khawatirkan Dampak Radiasi



