Headline
Lantik 41 Kepala Sekolah se-Kepri, Gubernur Ansar: Harus Bersiap Menghadapi Fase 5.0
Tanjungpinang, Kabarbatam.com – Gubernur Kepri Ansar Ahmad resmi melantik 41 kepala sekolah negeri, di Aula Wan Seri Beni, Dompak, Kota Tanjungpinang.
Ansar mengatakan pelantikan ini bertujuan mengisi kekosongan jabatan serta menjamin kelancaran penjenjangan karier tenaga pendidik.
“Saya ucapkan selamat dan berpesan agar kerja lebih serius dan saya akan memberikan perhatian sungguh-sungguh,” kata Ansar, Selasa (14/1/2025).
Menurutnya, para pemimpin sekolah wajib mendukung penuh program Asta Cita Presiden Prabowo menuju cita-cita besar Indonesia Emas.
“Kepala Sekolah wajib mendukung Asta Cita Presiden dan Wakil Presiden RI,” ujarnya.
Ia menilai dunia pendidikan kini harus siap menghadapi fase 5.0 melalui integrasi ruang siber dan fisik.
“Guru memegang peranan penting menjamin masa depan anak-anak kita, Guru adalah orang yang bertanggungjawab untuk masa depan,” ucapnya.
Kepala Dinas Pendidikan Kepri, Andi Agung, menegaskan pentingnya kekompakan internal dalam mengelola sekolah negeri.
“Ada 41 orang yang dilantik seluruh kabupaten/kota harus menjaga kekompakan,” kata Andi Agung.
Andi memastikan seluruh pejabat baru tersebut tersebar secara merata di wilayah Kepulauan Riau, mulai dari Natuna hingga Kota Batam. (Ars)
-
Natuna1 hari agoDi Bawah Kepemimpinan Raja Mustakim, KPDN Perluas Peran Sosial
-
Parlemen2 hari agoKomisi I DPRD Kota Batam Gelar RDPU, Mediasi Polemik Lahan Kavling Batuaji Baru
-
Batam1 hari agoSatgas Cegah Lebih dari 2.000 PMI Non Prosedural, Kapolda: Polda Kepri Segera Bentuk Direktorat TPPO
-
Batam2 hari agoDPRD Kota Batam Gelar Paripurna, Dengarkan Pendapat Wali Kota soal Ranperda LAM
-
Batam2 hari agoNegosiasi Senyap Owner PT ADB Tak Goyahkan Kasus Dugaan Penipuan Jual Beli Bangkai Kapal Tongkang di Lingga
-
Headline1 hari agoKomandan Kodaeral IV Kobarkan Semangat Prajurit TNI AL saat Peringati Pertempuran Heroik Laut Arafuru
-
Natuna2 hari agoBelajar dari YouTube, BUMDes Sebelat Mulai Ternak Ayam Pedaging
-
Tanjungpinang1 hari agoBTS Diduga Tak Berizin di Air Raja Tanjungpinang Tetap Beroperasi, Warga Khawatirkan Dampak Radiasi



