Batam
Dukung Ketahanan Pangan, Polresta Barelang Serahkan Bantuan Bibit Ikan Lele dan Bibit Pohon Cabe Kepada Kelompok Tani

Batam, KABARBATAM.COM – Dalam rangka mendukung ketahanan pangan menghadapi masa pandemi Covid-19, Polresta Barelang serahkan bantuan bibit ikan lele dan bibit pohon cabe kepada kelompok tani Kampong Sanggam, Selasa, (23/6/2020).
Kegiatan ini dihadiri oleh Kapolresta, Wakapolresta, PJU Polresta Barelang, Kapolsek, Danramil, Camat Sekupang, Lurah Tanjung Riau, serta personil Koramil, Personil Polsek Sekupang, anggota kelompok tani dan tokoh masyarakat Kecamatan Sekupang.
Bertempat di Balai pembibitan ikan air tawar (Tibelat Farm) Sei Temiang, Kelurahan Tanjung Riau, Kecamatan Sekupang Kapolresta Barelang AKBP Purwadi Wahyu Anggoro didampingi Wakapolresta Barelang AKBP Junoto menyerahkan langsung bantuan tersebut kepada kelompok tani Kampong Sanggam.
Kapolresta Barelang AKBP Purwadi Wahyu Anggoro mengatakan,” Kegiatan ini bertujuan untuk mendukung program ketahanan pangan bagi masyarakat yang terimbas Covid-19,” ungkapnya.
Tak hanya itu, pihaknya mengajak seluruh masyarakat untuk bersama-sama mewujudkan ketahanan pangan secara mandiri, dengan bercocok tanam dan beternak ikan lele dengan cara memanfaatkan lahan kosong atau pekarangan sendiri.
” Kita mengajak seluruh masyarakat untuk bersama-sama mewujudkan ketahanan pangan secara mandiri, dengan bercocok tanam dan beternak ikan lele dengan cara memanfaatkan lahan kosong atau pekarangan sendiri,” terangnya.
Sementara itu, kegiatan ini ditutup dengan shalat Dzuhur dan makan bersama dilokasi peternakan ikan tawar,” pungkasnya. (Tok)









-
Batam3 hari ago
BP Batam: Izin Cut and Fill Dekat Vista dan Pulau Setokok Lengkap, Aktivis Jangan Menyebar Isu Tidak Benar
-
Batam3 hari ago
Gubernur Ansar Dampingi Menko AHY Resmikan Gold Coast International Ferry Terminal Bengkong Batam
-
Batam2 hari ago
Tanggapi Instruksi Kapolri, Romo Paschal Minta Polda Kepri Serius Usut Trafficking di Batam
-
Batam2 hari ago
Kapolri Tekankan Keberlanjutan PSN Rempang Eco City, Dorong Stabilitas dan Percepatan Investasi di Kepri
-
Natuna1 hari ago
Jamin Kemudahan Investasi KEK, Cen Sui Lan Terima Kunjungan Investor Bangun Smelter Pasir Kuarsa di Natuna
-
Batam3 hari ago
Bersama Menko AHY, Kepala dan Wakil Kepala BP Batam Resmikan Pelabuhan Internasional Gold Coast di Bengkong
-
Batam2 hari ago
Resmikan Gold Coast International Ferry Terminal Bengkong, Menko AHY: Untuk Perkuat Konektivitas
-
Batam3 hari ago
Hadiri Peresmian Gold Coast International Ferry Terminal, Amsakar: Kunjungan Wisman ke Batam Akan Semakin Meningkat