Batam
Jika Ada Pihak yang Membagikan Sembako atas Nama INSANI Itu Pasti Fitnah

Batam, Kabarbatam.com – Jika ada pihak yang mengaku dari tim Isdianto-Suryani (INSANI) membagikan sesuatu seperti sembako, uang, dan sejenisnya, tim INSANI memastikan itu fitnah.
Di hari tenang yang terakhir ini, INSANI mengaku difitnah dengan selebaran oleh pihak tidak dikenal dan itu fitnah. Apalagi nanti jika ada yang memberikan sesuatu atas nama Isdianto-Suryani itu bukan lah dari INSANI dan dipastikan itu fitnah.
“Kita tegaskan jauh-jauh hari tidak akan melakukan praktek politik uang, Pak Isdianto di akhir kampanye bahkan menegaskan mengajak masyarakat waspadai politik uang atau serangan fajar dan Bu Suryani Cawagub Kepri juga demikian, bahkan beliau mengajak masyarakat untuk bersama-sama mengawasi politik uang dan membantu Bawaslu dengan melaporkan tindak pidana Pemilu tersebut” kata Bambang Dipoyono, Sekretaris Tim Sukses INSANI.
Dia mengingatkan kepada seluruh masyarakat untuk mewaspadai klaim-klaim dari pihak tertentu yang mengaku atas nama INSANI membagikan sembako atau sejenisnya.
“Kita tegaskan di hari tenang kita tidak akan pengaruhi pemilih dengan sesuatu atau iming-iming karena kami nilai ini merusak kualitas demokrasi elektoral,” tegasnya.
Selain itu, dia mengatakan, Isdianto-Suryani ingin menang dengan cara-cara bermarwah.
“Ini bumi Melayu penuh dengan adab dan adat, politik uang bukanlah bagian dari budaya Melayu, itu adalah budaya warisan penjajah, kita juga harus ingat besok adalah hari anti korupsi se-dunia jadi ini momentum untuk mencegah korupsi sebenarnya,” tutup Bambang. (*)









-
Batam3 hari ago
Sejumlah Pejabat Negara Hadiri Peresmian Pelabuhan Internasional Gold Coast Milik Pengusaha Batam Abi
-
Batam3 hari ago
BP Batam: Izin Cut and Fill Dekat Vista dan Pulau Setokok Lengkap, Aktivis Jangan Menyebar Isu Tidak Benar
-
Batam3 hari ago
Gubernur Ansar Dampingi Menko AHY Resmikan Gold Coast International Ferry Terminal Bengkong Batam
-
Batam2 hari ago
Tanggapi Instruksi Kapolri, Romo Paschal Minta Polda Kepri Serius Usut Trafficking di Batam
-
Batam2 hari ago
Kapolri Tekankan Keberlanjutan PSN Rempang Eco City, Dorong Stabilitas dan Percepatan Investasi di Kepri
-
Natuna1 hari ago
Jamin Kemudahan Investasi KEK, Cen Sui Lan Terima Kunjungan Investor Bangun Smelter Pasir Kuarsa di Natuna
-
Batam3 hari ago
Bersama Menko AHY, Kepala dan Wakil Kepala BP Batam Resmikan Pelabuhan Internasional Gold Coast di Bengkong
-
Batam2 hari ago
Resmikan Gold Coast International Ferry Terminal Bengkong, Menko AHY: Untuk Perkuat Konektivitas