Batam
Polisi Alami Kesulitan Identifikasi Mayat Mr X di Tanjung Buntung
Batam, Kabarbatam.com – Proses identifikasi mayat Mr X yang ditemukan warga dalam kondisi membusuk di tepi laut Tanjung Buntung Kecamatan Bengkong, Kota Batam beberapa hari lalu masih terus dilakukan.
Dalam proses identifikasi kali ini, pihak kepolisian sedikit kesulitan saat melakukan identifikasi karena hampir 80% kondisi tubuh Mr X sudah membusuk.
Hal ini dijelaskan oleh Kapolsek Bengkong AKP Yuhendri Januar saat dikonfirmasi Kabarbatam.com, Sabtu (26/12/2020) sore.
“Proses identifikasi masih terus kami lakukan. Meski ada sedikit kesulitan karena kondisi tubuh Mr X sudah membusuk serta mengeluarkan bau tak sedap bahkan wajahnya sudah tidak dapat dikenali lagi, namun proses penyelidikan terus kami lakukan ” ujar AKP Yuhendri Januar.
Lanjut, Yuhendri Januar, menjelaskan bahwa pihaknya belum dapat membeberkan ciri-ciri yang cukup signifikan karena proses identifikasi masih terus dilakukan.
“Proses penyelidikan masih terus kami lakukan,” ungkap AKP Yuhendri Januar.
Diberitakan sebelumnya, Sesosok mayat pria tanpa identitas Mr X, tergeletak ditemukan warga dalam kondisi membusuk di tepi laut Tanjung Buntung Kecamatan Bengkong, Kota Batam, Kamis (24/12/2020) kemarin sekira pukul 15.30 WIB.
Saat ditemukan, mayat pria tersebut hanya mengenakan celana dalam warna putih less hitam dan dalam posisi telungkup serta mengeluarkan bau yang tak sedap.
Peristiwa penemuan ini dibenarkan oleh Kapolsek Bengkong, AKP Yuhendri Januar saat dikonfirmasi awak media, Jumat (25/12/2020) sore.
“Mayat pria tersebut, pertama kali ditemukan seorang warga saat memancing diseputaran lokasi dimana mayat tersebut ditemukan,” ujarnya.
Mengetahui adanya sesosok mayat, sontak membuat dirinya terkejut dan memberitahukan kepada warga lainnya guna memastikan kebenaran bahwa itu mayat manusia.
“Sesampainya di lokasi, bahwa benar ada mayat tergeletak di tepi laut dalam kondisi membusuk mengenakan celana dalam. Selanjutnya, warga tersebut melaporkan peristiwa itu ke Polsek Bengkong,” ungkap Yuhendri.
Menanggapi laporan warga, sekira pukul 17.00 WIB Unit Inafis Polresta Barelang tiba di TKP guna melakukan evakuasi. Belum diketahui pasti siapa identitas dari pria tersebut, saat ini mayat pria itu telah dibawa ke RS Bhayangkara guna dilakukan otopsi dan penyelidikan lebih lanjut,” pungkasnya. (Atok)
-
Batam2 hari ago
Kampanye Akbar Paslon ASLI Jelang Masa Tenang Dipadati Ribuan Simpatisan dan Pendukung
-
Advertorial1 hari ago
Hari Pertama Setelah Cuti, Rudi Tinjau Proyek Infrastruktur Strategis untuk Wujudkan Kota Modern dan Bebas Kemacetan
-
Batam3 hari ago
Kendalikan Judi Online Beromzet Miliaran di Batam, Perjalanan Kakak Beradik Candra dan Anton Berakhir di Bui
-
Advertorial2 hari ago
Resmikan Sekretariat BPD KKSS Kota Batam, Warga KKSS Dihibur Atraksi Pesulap Mr. Mind Muhammad
-
Batam1 hari ago
Usai Terima SK dari Ketua BPW Kepri, Pengurus BPD KKSS Batam Gelar Pelantikan Desember 2024
-
Batam3 hari ago
Belanja Fiktif Gunakan Anggaran RSUD Embung Fatimah, Kejari Batam Tetapkan 2 Orang Tersangka
-
Batam2 hari ago
Merinding, Ratusan Perahu Nelayan Pulau Terong Batam Sambut Kunjungan Ansar-Nyanyang
-
Batam2 hari ago
Masuki Masa Tenang, H. Muhammad Rudi Ajak Tim Pemenangan dan Relawan Jaga Kekompakan