Batam
Vaksinasi Covid-19 Sambut Kebangkitan Pariwisata Batam
Batam, Kabarbatam.com – Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Disbudpar) Batam, Ardiwinata, mengatakan vaksinasi Covid-19 sebagai momentum kebangkitan pariwisata Batam. Hal itu ia sampaikan usai mendapat suntikan vaksin Covid-19 di RSUD Embung Fatimah, Kamis (4/3/2021).
Vaksinasi tersebut juga disuntikkan bagi semua pejabat setingkat kepala dinas di lingkungan Pemko Batam, di antaranya Kepala Diskominfo Batam Azril Apriansyah, Kadisperindag Batam, Gustian Riau, Kepala Bapenda Batam, Raja Azmansyah, Inspektur Hendriana Gustini, Pemberdayaan Perempuqn Umiyati. Kadisdik Hendri Arulan.dan beberapa pejabat lainnya.
“Alhamdulillah, program vaksinasi Covid-19 di Batam berjalan lancar hingga tahap II ini,” ujar Ardi.
Ardi berharap semua masyarakat, khususnya pelaku pariwisata, segera mendapat vaksin Covid-19. Ia mengatakan, di hari pertama vaksinasi tahap II, sudah 20 pelaku pariwisata yang divaksin.
“Semoga yang lain juga segera menyusul dan ketersediaan vaksin dapat menjangkau banyak sasaran,” kata dia.
Di kesempatan itu, Ardi juga menceritakan kondisi dirinya usai divaksin. Ia mengaku tidak mengalami gejala apapun. Bahkan, setelah divaksin, ia merasa lebih tenang karena sudah memiliki tameng untuk menghadapi Covid-19.
“Vaksin ini melindungi kita, Alhamdulillah setelah divaksin, artinya imun tubuh saya sudah ada untuk menghadapi virus,” kata dia.
Ardi mengatakan, dengan vaksinasi tersebut juga menambah kepercayaan masyarakat luar terhadap Batam yang terus berjibaku melawan Covid-19. Dengan kepercayaan tersebut, wisatawan tidak khawatir untuk mengunjungi Batam.
“Ini momentum kebangkitan pariwisata Batam,” kata Ardi. (*)
-
Batam2 hari ago
Kampanye Akbar Paslon ASLI Jelang Masa Tenang Dipadati Ribuan Simpatisan dan Pendukung
-
Advertorial2 hari ago
Hari Pertama Setelah Cuti, Rudi Tinjau Proyek Infrastruktur Strategis untuk Wujudkan Kota Modern dan Bebas Kemacetan
-
Batam3 hari ago
Kendalikan Judi Online Beromzet Miliaran di Batam, Perjalanan Kakak Beradik Candra dan Anton Berakhir di Bui
-
Advertorial2 hari ago
Resmikan Sekretariat BPD KKSS Kota Batam, Warga KKSS Dihibur Atraksi Pesulap Mr. Mind Muhammad
-
Batam1 hari ago
Usai Terima SK dari Ketua BPW Kepri, Pengurus BPD KKSS Batam Gelar Pelantikan Desember 2024
-
Batam3 hari ago
Belanja Fiktif Gunakan Anggaran RSUD Embung Fatimah, Kejari Batam Tetapkan 2 Orang Tersangka
-
Batam3 hari ago
Merinding, Ratusan Perahu Nelayan Pulau Terong Batam Sambut Kunjungan Ansar-Nyanyang
-
Batam2 hari ago
Masuki Masa Tenang, H. Muhammad Rudi Ajak Tim Pemenangan dan Relawan Jaga Kekompakan