Headline
Tiga Polsek dan Kecamatan Raih Penghargaan Kampung Tangguh Seligi Terbaik di Karimun

Karimun, Kabarbatam.com – Penanggulangan pencegahan Covid-19 di tiga Polsek dan tiga Kecamatan di Kabupaten Karimun, Kepulauan Riau menuai penghargaan.
Adapun penerima penghargaan yang disebut sebagai wilayah Kampung Tangguh Seligi terbaik itu adalah, Polsek Moro, Polsek Kuba, dan Polsek Meral.
Kemudian, di tingkat kecamatan diberikan kepada Camat Moro, Camat Kundur Utara, dan Camat Meral.
Penghargaan itu diberikan langsung oleh Plh Bupati Karimun Muhammad Firmansyah dan Kapolres Karimun AKBP Muhammad Adenan di Mapolres Karimun, Selasa (20/4/2021) pagi.
Kapolres Karimun, AKBP Muhammad Adenan mengatakan, penghargaan tersebut diberikan atas kerja sama yang baik dalam penanggulangan pencegahan covid-19.
“Penghargaan ini tentunya sebagai bentuk motivasi untuk memacu semangat kerja Polsek bersama instansi pemerintahan dalam upaya penanganan covid-19,” ujar Kapolres Karimun, AKBP Muhammad Adenan.
Dengan begitu, kata dia, tiga Kecamatan yang menerima penghargaan itu akan menjadi pelopor untuk wilayah Kecamatan lainnya untuk meningkatkan penanggulangan Covid-19.
“Kampung Tangguh Seligi ini mampu membantu masyarakat yang terdampak terhadap pengaruh ekonomi,” ucapnya.
“Selain itu, penghargaan ini merupakan bentuk perhatian kepada anggota Polres Karimun dan seluruh elemen masyarakat yang telah bekerja sama dalam menekan laju penyebaran Covid-19,” tambah Adenan.
Turut hadir dalam kegiatan tersebut, Danlanal TBK Letkol Laut (P) Maswedi dan Dandim 0317/Tbk Letkol Inf Denny. (*)









-
Batam3 hari ago
Tanggapi Instruksi Kapolri, Romo Paschal Minta Polda Kepri Serius Usut Trafficking di Batam
-
Batam3 hari ago
Kapolri Tekankan Keberlanjutan PSN Rempang Eco City, Dorong Stabilitas dan Percepatan Investasi di Kepri
-
Natuna2 hari ago
Jamin Kemudahan Investasi KEK, Cen Sui Lan Terima Kunjungan Investor Bangun Smelter Pasir Kuarsa di Natuna
-
Headline2 hari ago
Kolaborasi Berkelanjutan Bersama PLN, Gubernur Ansar Resmikan Listrik 24 Jam di Pulau Parit Karimun
-
Batam22 jam ago
Kepala BP Batam Tegaskan RSBP Batam Akan Berdiri Secara Mandiri
-
Batam3 hari ago
Kapolri Atensi Khusus Potensi Ancaman Penyelundupan PMI Ilegal melalui Pelabuhan Batam
-
Parlemen1 hari ago
Ketua DPRD Kota Batam Pastikan Anggota Dewan Jalankan Fungsi Pengawasan sesuai Tupoksi
-
Batam2 hari ago
BP Batam Sosialisasikan Program Kerja 2025–2029 dan Dialog Terbuka dengan Pengusaha