Batam
HUT Pomau Ke-75, Danlanud Hang Nadim Batam Resmikan Kantor Baru
Batam, Kabarbatam.com – Pangkalan TNI AU (Lanud) Hang Nadim Batam peringati HUT ke-75 Polisi Militer Angkatan Udara (POMAU) sekaligus syukuran atas peresmian kantor baru di Mako Lanud Hang Nadim, Batam, Senin (1/11/2021).
Acara syukuran dilaksanakan secara sederhana dan tetap melaksanakan protokol kesehatan yang dihadiri langsung oleh Komandan Lanud Hang Nadim Letkol Penerbang (Pnb) Iwan Setiawan, S.A.P, para Kepala Dinas Lanud Hang Nadim, Dansatpom Lanud Hang Nadim Kapten Pom Antonius Ary Prasetyo dan beberapa undangan dari Pomad, Pomal dan Balai Rahab BNN Batam.
Dalam kesempatan ini Danlanud Hang Nadim Letkol Penerbang (Pnb) Iwan Setiawan, membacakan amanat Kepala Staf Angkatan Udara (Kasau) Marsekal TNI Fadjar Prasetyo, S.E., M.P.P. E., M.M., mengatakan bahwa Kepala Staf Angkatan Udara mengucapkan selamat hari jadi kepada segenap keluarga besar Polisi Militer TNI Angkatan Udara.
“Semoga dapat meningkatkan motivasi dan semangat prajurit Wira Waskita, dalam melaksanakan tugas pengabdian kepada bangsa dan negara kita cintai,” ujar Danlanud menyampaikan amanat Kasau Marsekal TNI Fadjar Prasetyo.

Pangkalan TNI AU (Lanud) Hang Nadim Batam peringati HUT ke-75 Polisi Militer Angkatan Udara (POMAU) sekaligus syukuran atas peresmian kantor baru di Mako Lanud Hang Nadim, Batam, Senin (1/11/2021).
lanjut, Danlanud menyampaikan, sejak dibentuk 75 tahun yang lalu telah banyak prestasi dan tindakan kongkret yang diberikan Polisi Militer TNI Angkatan Udara dalam mewujudkan ketertiban hukum, tercapainya tata tertib serta terlaksananya disiplin bagi personel TNI Angkatan Udara.
“Keberadaan POM AU, berikut dengan dedikasi dan peran aktif dari segenap prajurit Wira Waskita yang tidak mengenal lelah dan tanpa mengenal waktu, telah memberikan jaminan rasa aman dan rasa tenteram bagi satuan TNI Angkatan Udara, termasuk prajurit dan keluarga dalam menjalankan berbagai tugas yang telah diamanahkan,” jelas Kasau dalam amanatnya.
Usai menyampaikan amanat Kasau, Danlanud Hang Nadim memberikan kunci kantor Pomau yang baru secara simbolis dan pemotongan pita serta peninjauan ruang dan bangunan kantor tersebut.
Selain itu, juga dilaksanakan pemotongan tumpeng dan kue ulang tahun serta diakhiri dengan sesi foto bersama. (Atok)
-
Batam1 hari agoKapal Mutiara Galrib Samudera Muatan Limbah Hitam Kandas, Laut Sekupang Terancam Tercemar
-
Batam10 jam agoWamen Desa Lantik Agus Wibowo sebagai Ketua DPP IARMI Kepri, Siapkan Program Menwa Masuk Desa dan Pulau
-
Batam3 hari agoMuhammad Yunus Muda Resmi Jabat Wakil Ketua III DPRD Kota Batam
-
Batam3 hari agoInfluencer Batam Yusi Fadila Jadi Korban Penipuan Jual Beli HP, Kerugian Capai Ratusan Juta Rupiah
-
Batam1 hari agoPLN Batam Gelar First Piling Proyek PLTGU Batam #1 120 MW, Perkuat Sistem Kelistrikan dan Dorong Ekonomi Batam
-
Batam2 hari agoSetetes Darah, Sejuta Harapan: Kolaborasi KJK dan Lintas Institusi Gelar Donor Darah HPN 2026
-
Headline2 hari agoMulai Februari, Citilink A320 Layani Penerbangan Tanjungpinang-Jakarta Setiap Hari, Gantikan Garuda Indonesia
-
Headline2 hari agoHadirkan Layanan Kesehatan Merata, Provinsi Kepri Raih UHC Award 2026



