Karimun
Jumat Berkah, Kapolres Karimun Santuni Warga Pengidap Kanker dan Panti Asuhan
Karimun, Kabarbatam.com – Kapolres Karimun, AKBP Tony Pantano rutin melaksanakan bakti sosial (baksos) ke masyarakat setiap hari Jumat.
Baksos yang dinamakan jumat berkah itu, kali ini menyasar salah seorang warga yang mengidap penyakit kanker payudara di Jl Telaga Harapan, Sungai Lakam Barat, Kecamatan Karimun, Jumat (18/3/2022).
“Hari ini, saya memberikan santunan kepada ibu Elmiah boru Sitinjak yang mengidap penyakit kanker payudara dengan stadium akhir,” ujar Kapolres.
Kapolres mengatakan, ibu elmiah mengidap penyakit kanker payudara dengan stadium akhir dan telah menyebar kebagian leher dan tangan.
“Ibu elmiah mengidap kanker payudara kurang lebih 1 tahun terakhir, beliau tinggal bersama suami dan anaknya dan sangat membutuhkan biaya untuk berobat dikarenakan penyakit sudah sangat parah dan membutuhkan biaya yang sangat besar,” katanya.
Usai menyambangi ibu Elmiah, Kapolres Karimun kemudian mengunjungi Panti Asuhan Baiturrahmah yang beralamat di Kelurahan Sei Raya Kecamatan Meral.
Dimana, dalam kesempatan itu Kapolres memberi bantuan sosial berupa santunan dan sembako kepada Panti Asuhan Baiturrahmah.
“Pandemi Covid-19 belum kita ketahui kapan berakhirnya, dengan sedikit rezeki kita membantu panti asuhan serta masyarakat yang terdampak pandemic covid-19”, ucap Kapolres. (*)
-
Batam2 hari ago450 Prajurit Yonif 136/Tuah Sakti Siap ke Papua, Danyonif: Kita Berangkat Bukan untuk Cari Kehormatan!
-
Batam2 hari agoZul Arif Terpilih Sebagai Ketua BPSK Kota Batam, Unggul 1 Suara dari Alan Suharsad
-
Batam2 hari agoYonif Raider Khusus 136/Tuah Sakti Gelar Doa Bersama Jelang Satgas Pamtas RI-PNG di Papua
-
Batam13 jam agoResmi Dilantik, Instruksi Amsakar kepada Kepala Disdukcapil Baru: Layani Warga dengan Cepat dan Baik
-
Natuna3 hari agoCen Sui Lan Perkuat Infrastruktur Strategis Natuna, Radar Canggih MMS-2 Siap Awasi Langit Perbatasan
-
Batam13 jam agoBerkomitmen Wujudkan SDM Unggul, PLN Batam Raih Bintang 5 Penghargaan “TOP Human Capital Awards 2025″
-
Batam2 hari agoPLN Batam dan Ditpamobvit Polda Kepri Perkuat Sinergi Pengamanan Aset Vital Ketenagalistrikan
-
Headline2 hari agoGandeng Infinite Studio, Gubernur Kepri Akan Luncurkan Film Animasi Gurindam 12



