Batam
Kasus Covid-19 di RSKI Galang Terus Menurun, Danrem 033/WP Himbau Masyarakat Vaksin Booster

Batam, Kabarbatam.com – Jumlah pasien terkonfirmasi positif Covid-19 di RSKI Galang jauh menurun. Update terkini, 145 pasien yang merupakan Pekerja Migran Indonesia (PMI) tengah menjalani perawatan medis.
Berdasarkan laporan update tim Satgassus PMI situasi dan kondisi RSKI Pulau Galang pada Jum’at, (25/3/2022) pukul 05.00 WIB dapat diketahui bahwa 460 tempat tidur yang tersedia telah dihuni oleh 145 pasien Pekerja Migran Indonesia.
“Jumlah tersebut menimbulkan nilai okupansi/kepadatan sebesar 31,52% yang terdiri dari pasien laki-laki sebanyak 83 orang dan pasien perempuan 62 orang. Okupansi tersebut menurun jika dibandingkan dua hari lalu yaitu sebesar 34,78%,” ujar Danrem 033/WP sekaligus Dansatgassus PMIBrigjen TNI Jimmy Ramoz Manalu, S. Hub. Int.
Dijelaskan Danrem, telah terjadi penambahan pasien yang masuk RSKI Pulau Galang hanya 1 orang. Meskipun pasien yang keluar dari RSKI Pulau galang masih belum ada, secara umum kondisi RSKI Pulau Galang dalam keadaan aman dan terkendali tanpa adanya hal-hal menonjol lainnya.
Dalam kesempatan ini, Danrem 033/WP menghimbau, seluruh elemen masyarakat terus disiplin protokol kesehatan seiring perkembangan baik terkait penurunan kasus Covid-19 dan mempercepat pelaksanaan vaksinasi booster agar segera mencapai target 30% di seluruh Kepri.
“Bagi semua pihak terkait penurunan Covid-19 harus didukung dengan disiplin protkes dan diharapkan masyarakat segera melaksanakan vaksinasi booster agar semakin cepat tercapai target 30% di Provinsi Kepri,” jelasnya.
Hal ini berkaitan juga dengan kebijakan pemerintah dalam menyambut mudik lebaran melalui Surat Edaran Satgas Penanganan Covid-19 nomor 11/2022 tentang ketentuan perjalanan orang dalam negeri dimasa pandemi Covid-19, bahwa apabila masyarakat yang telah melaksanakan vaksin booster tidak lagi memerlukan persyaratan surat negatif Swab Antigen maupun RT – PCR.
Sekedar diketahui, Korem 033/WP melalui tim vaksin Gurindam 12 bekerjasama dengan Apindo Kepri akan menggelar vaksinasi booster di Cafe Puas Hati & One Mall Kota batam pada hari Minggu, 27 maret 2022 dengan tujuan agar masyarakat yang belum melaksanakan vaksin booster dapat berpartisipasi dalam kegiatan tersebut. (Atok)









-
Batam2 hari ago
Kepala BP Batam Tegaskan RSBP Batam Akan Berdiri Secara Mandiri
-
Batam2 hari ago
Sambangi BP Batam, Komisi III DPR Aceh Pelajari Pengembangan KEK dan Pelabuhan
-
Wisata1 hari ago
Viovio Beach, ‘Surga’ Tersembunyi di Pulau Galang
-
Parlemen3 hari ago
Ketua DPRD Kota Batam Pastikan Anggota Dewan Jalankan Fungsi Pengawasan sesuai Tupoksi
-
Natuna2 hari ago
Inspektorat Pemkab Natuna Temukan Rp2 Miliar Lebih Kegiatan Fiktif
-
BP Batam2 hari ago
Respons Aspirasi Pengusaha, Deputi IV: BP Batam Akan Lakukan Penyesuaian Kebijakan dan Insentif Terkait Tarif Impor AS
-
Ekonomi2 hari ago
Gubernur Ansar Minta Pembebasan Tarif Impor 32 Persen dari Amerika ke Menko Perekonomian RI
-
Bintan2 hari ago
Bupati Roby Kolaborasi Bersama PT BAI Dukung Program MBG Presiden Prabowo