Karimun
Rudi-Aunur Rafiq Gowes Bareng dengan Komunitas Batam dan Karimun
Karimun, Kabarbatam.com – Wali Kota Batam, Muhammad Rudi, gowes bersama Bupati Karimun, Aunur Rafiq, Wakil Gubernur Kepri, Marlin Agustina dan sejumlah komunitas sepeda kedua daerah di Karimun, Sabtu (28/5/2022) pagi.
Tak hanya komunitas sepeda, gowes yang dipusatkan di Coastal Area Karimun itu, juga diikuti sejumlah pejabat Pemerintah Kota (Pemko) Batam dan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Karimun.
“Alhamdulillah, lucky draw sepeda motor didapatkan oleh Karimun Cycling Club (KCC),” ujar Bupati Aunur.
Adapun, lucky draw tersebut merupakan hadiah utama dari Wali Kota Batam di acara penghujung kunjungan muhibahnya di Karimun.
“Terima kasih Pak Wali Kota, terima kasih Bu Wakil Gubernur,” ucap Aunur Rafiq.
Ia berharap, dengan adanya kegiatan itu akan menjadi momen Karimun membangkitkan kunjungan wisatawan dari domestik maupun mancanegara ke wilayah itu.

“Saya harapkan, mari masyarakat di Kepri, untuk datang ke karimun. Kami siap menerima siapa saja untuk datang ke sini untuk bersilaturahmi,” katanya.
Di lokasi sama, Wali Kota Batam menyampaikan, sepeda santai tersebut merupakan rangkaian terakhir kunjungan muhibah. Ia juga berharap, akan ada kunjungan balasan ke Batam.
“Alhamdulillah pelayanan selama kunjungan muhibah sangat sempurna, semoga dengan silaturahmi ini, Batam bangkit Karimun juga bangkit,” kata Rudi. (*)
-
Batam1 hari agoKapal Mutiara Galrib Samudera Muatan Limbah Hitam Kandas, Laut Sekupang Terancam Tercemar
-
Batam11 jam agoWamen Desa Lantik Agus Wibowo sebagai Ketua DPP IARMI Kepri, Siapkan Program Menwa Masuk Desa dan Pulau
-
Batam3 hari agoMuhammad Yunus Muda Resmi Jabat Wakil Ketua III DPRD Kota Batam
-
Batam3 hari agoInfluencer Batam Yusi Fadila Jadi Korban Penipuan Jual Beli HP, Kerugian Capai Ratusan Juta Rupiah
-
Batam1 hari agoPLN Batam Gelar First Piling Proyek PLTGU Batam #1 120 MW, Perkuat Sistem Kelistrikan dan Dorong Ekonomi Batam
-
Batam2 hari agoSetetes Darah, Sejuta Harapan: Kolaborasi KJK dan Lintas Institusi Gelar Donor Darah HPN 2026
-
Headline2 hari agoMulai Februari, Citilink A320 Layani Penerbangan Tanjungpinang-Jakarta Setiap Hari, Gantikan Garuda Indonesia
-
Headline2 hari agoHadirkan Layanan Kesehatan Merata, Provinsi Kepri Raih UHC Award 2026



