Connect with us

Kepri

Berikan Insentif untuk RT/RW, Gubernur Ansar Sayangkan Camat dan Lurah di Batam Tak Pernah Hadir

redaksi.kabarbatamnews

Published

on

img 20220622 200414
Gubernur Kepri H. Ansar Ahmad.

Batam, Kabarbatam.com – Gubernur Kepulauan Riau H. Ansar Ahmad menyayangkan ketidakhadiran camat dan lurah dalam kegiatan Pemberian Insentif kepada para RT/RW dan Kader Posyandu di Kota Batam oleh Pemerintah Provinsi Kepulauan Riau.

Gubernur Ansar mengatakan, selama menjabat sebagai Gubernur, dan setahun terakhir melaksanakan kegiatan di Batam, camat dan lurah di kota Batam tidak pernah hadir.

“Satu tahun saya melaksanakan agenda yang dilaksanakan Pemprov Kepri, Camat dan Lurah di Batam tidak pernah hadir,” ujar Ansar.

Pernyataan Gubernur Ansar tersebut disampaikan di hadapan Ketua RT, RW dan Kader posyandu se-Kecamatan Bengkong, Batuampar dan Lubukbaja, Kota Batam, Selasa (21/6/2022).

“Saya miris, lebih dari satu tahun saya memimpin di Kepri ini. Selama saya melaksanakan kegiatan di Batam belum pernah satu Lurah dan Camat pun hadir dalam acara Gubernur,” ujar Ansar.

Ansar mengatakan, kepemimpinan Gubernur merupakan wakil Pemerintah Pusat yang berada di daerah dan wajib membina seluruh Kabupaten/Kota.

“Di semua Kabupaten/Kota lainnya, setiap acara Camat dan Lurah hadir. Saya tidak tahu kenapa, bapak ibu saja yang menjawabnya. Mudah-mudahan saya berprasangka baik saja, mungkin para Camat dan Lurah sibuk sehingga tidak dapat mengikuti acara Gubernurnya,” cetusnya.

Atas kekecewaannya, Gubernur Kepri Ansar Ahmad mengharapkan pemimpin dengan rakyat dapat lebih dekat meskipun pemimpin tersebut tidak memiliki kemampuan lebih dalam menjalankan tugas.

“Mudah-mudahan antara pemimpin dengan rakyat bisa lebih dekat walaupun pemimpin bukan manusia super. Pemimpin juga manusia yang dhoif. Tetapi, pemimpin yang selalu bersama rakyat semoga selalu didengar rakyatnya,” paparnya.

Diketahui, pernyataan Gubernur Kepri disampaikain di depan ratusan ketua RT, RW dan Kader posyandu se Kecamatan Bengkong, Batu Ampar, Lubuk Baja.

Ansar menyebutkan, bahwa dalam kegiatan pemberian insentif tersebut, dirinya telah mengundang Wali Kota Batam Muhammad Rudi dan juga Wakil Gubernur Kepri, Marlin Agustina namun dikarenakan ada kesibukan lain sehingga berhalangan hadir. (Atok)

Advertisement

Trending