Headline
71 Murid SDN 003 Tebing Ikut Pelatihan Dokter Kecil, Wali Murid Apresiasi Pihak Sekolah
Karimun, Kabarbatam.com– Dokter Kecil atau Petugas Unit Kesehatan Sekolah (UKS) di Sekolah Dasar (SD) merupakan komponen penting dalam dunia pendidikan.
Hal tersebut tercantum dalam Undang-Undang Nomor 23 Tahun 1992 Pasal 45 Tentang Kesehatan Sekolah. Ditegaskan bahwa “Kesehatan Sekolah” diselenggarakan untuk meningkatkan kemampuan hidup sehat peserta didik dalam lingkungan hidup sehat sehingga peserta didi dapat belajar, tumbuh dan berkembang secara harmonis dan optimal sehingga diharapkan dapat menjadikan sumber daya manusia yang berkualitas.
Hal tersebut yang mendorong SD Negeri 003 Kecamatan Tebing, Kabupaten Karimun, mengadakan pelatihan kepada siswa/i untuk menciptakan dokter kecil yang berkompeten yang digelar di Ruang Pertemuan SD Negeri 003 Tebing, mulai 16-17 desember 2019.
Kepala Sekolah SD Negeri 003 Tebing, Yusniar S.Pd, mengatakan, maksud dan tujuan pelatihan ini supaya para dokter kecil yang dilatih bisa memberikan dampak positif terhadap dirinya sendiri maupun warga sekolah.

“Kami ingin membina mereka supaya membiasakan diri untuk hidup sehat dan menambah pengetahuan siswa terhadap lingkungan seperti kebersihan, selain untuk dirinya sendiri tentu saja agar bisa bermanfaat untuk mengajak teman-temannya bersama wujudkan hidup sehat dan bersih,” jelasnya.
Yusniar mengatakan, untuk pelatihan dokter kecil SD Negeri 003 Tebing dilatih oleh Tenaga Ahli Kesehatan yang berasal dari Pusat Kesehatan Masyarakat (Puskesmas) Tebing dan Dinas Kesehatan Kabupaten Karimun.
Terkait pemilihan peserta, Yusniar mengatakan ada kriteria khusus untuk murid SD Negeri 003 Tebing untuk mengikuti pelatihan dokter kecil ini.
“Sebanyak 71 Murid yang dipilih mengikuti pelatihan berdasarkan hasil keputusan musyawarah para guru dimana murid-murid tersebut dinilai sangat mampu menjaga kebersihan dirinya sendiri kemudian ditunjang dengan prestasi anak di sekolah dan tentunya dukungan orangtua,” ujar Yusniar.

Di tempat yang sama, Yusniar menjelaskan bahwa Program Pelatihan Dokter Kecil ini dilaksanakan secara mandiri melalui dorongan motivasi dan sumbangan para orang tua murid dan donatur.
“Kami ucapkan terima kasih kepada orang tua murid yang sangat antusias dan mendukung penuh program pelatihan dokter kecil ini karena tanpa dukungan orang tua tentu pelatihan ini tidak bisa dijalankan” jelas Yusniar.
Abdul Manaf, Sekretaris Komisi III DPRD Karimun yang turut hadir mengungkapkan harapannya kepada dokter kecil yang akan mengikuti pelatihan.
“Harapan saya semoga ke depannya akan ada dokter-dokter kecil lainya dan bisa menjadi dokter yang sesungguhnya, Insya Allah nantinya bisa berguna untuk masyarakat luas, saya berpesan tetap rendah hati dan berakhlak mulia. Menjadi pemimpin masa depan yang membanggakan orang tua dan negara,” kata Abdul Manaf.
Abdul Manaf sekaligus wali murid juga memberikan apresiasinya kepada sekolah. Menurutnya, SD Negeri 003 selama ini sudah sangat baik memberikan program-program demi kemajuan anak.
“Sebagai orangtua murid saya juga bangga dengan pelayanan guru-guru di SD 003 Tebing, saya kagum atas semua kegiatan positif yang dilakukan guna membimbing anak-anak didik menjadi insan yg berguna dan bertanggung jawab ke depannya. Semoga ikatan kekeluargaan antara orang tua murid dan guru-guru terus terjalin demi kemajuan anak dan sekolah,” kata Manaf.
Selain Abdul Manaf Sekretaris Komisi III DPRD Kabupaten Karimun, hadir juga Komite SD 003 Tebing Sobri, Lurah Teluk Uma, Lurah Pamak, Perwakilan Dinas Kesehatan dan Perwakilan Dinas Pendidikan, Babinsa Tebing, serta Tenaga Ahli Puskesmas Tebing. (gik)
-
Batam12 jam agoAda Pekerjaan Terencana Serentak di 4 Lokasi, Warga di Bengkong, Jodoh Centre hingga YKB Agar Segera Menampung Air
-
Batam1 hari agoSinergi Berkelanjutan Kementerian ESDM dan PLN Batam untuk Wujudkan Stabilitas Energi Kota Batam
-
Natuna2 hari agoSatu Visi Pembangunan Daerah, Cen Sui Lan Segarkan Struktur Birokrasi Pemerintah
-
Batam3 hari agoWalfentius Tindaon Nyatakan Sikap Dukung Rizki Faisal Pimpin Ketua DPD I Golkar Kepri
-
Natuna2 hari agoGala Seni Tutup Hari Jadi ke-26 Natuna, Ribuan Warga Padati Pantai Piwang
-
Batam14 jam agoBC Batam Temukan Tas Hitam Mengapung di Tanjung Sauh, Berisi Paket Sabu 1 Kg
-
Batam3 hari agoBP Batam Dorong Efisiensi Pengawasan Lewat Dashboard Pengendalian Pengusahaan
-
Headline1 hari agoHUT ke-49, KKSS Kepri dan Kota Batam Gelar Turnamen Domino Penuh Kehangatan



