Batam
Batara Biru Polsek Nongsa Evakuasi Wanita Paruh Baya Terlantar di Teluk Bakau
Batam, Kabarbatam.com – Seorang wanita paruh baya Salmah (60) ditemukan terlantar di seputaran Kampung Teluk Bakau, Kelurahan Batu Besar, Kecamatan Nongsa, Kota Batam, Senin (12/6/2023) sekira pukul 19.00 Wib.
Diketahui, keberadaan Salmah (60) pertama kali ditemukan oleh warga setempat dan langsung menghubungi Polsek Nongsa guna membantu menemukan pihak keluarga.
Kapolsek Nongsa Kompol Fian Agung Wibowo, S.H., S.I.K mengatakan, awalnya sekira pukul 19.00 Wib personil Patroli Polsek Nongsa mendapatkan informasi bahwa ada seorang ibu berusia 60 tahun terlantar di wilayah Teluk Bakau, Kelurahan Batu Besar, Kecamatan Nongsa.
Menerima informasi tersebut, personil piket Batara Biru Polsek Nongsa segera mendatangi lokasi dan mendapati seorang ibu bernama Salmah usia 60 tahun dengan keadaan lumpuh dan struk ringan.

“Berdasarkan keterangan bu Salmah, bahwa dia ditinggalkan oleh anak perempuannya yang pergi dengan pria lain,” ungkap Kompol Fian.
Tak ingin panjang lebar, Personil Patroli Polsek Nongsa langsung mengantar wanita paruh baya tersebut ke alamat kediaman adiknya di Perumahan Villa Hang Lekir.
Sesampainya dikediaman sang adik, personel Patroli Polsek Nongsa menyerahkan Salmah kepada pihak keluarga dan wanita paruh baya itu telah berkumpul kembali bersama keluarga.
“Saat ini ibu Salmah sudah bersama dengan keluarganya. Personil Patroli Polsek Nongsa juga berpesan kepada pihak keluarga untuk dapat menjaga ibu Salmah dengan baik,” tutupnya. (Atok)
-
Batam2 hari agoKawasan Industri Wiraraja Buka Lowongan Besar-Besaran 2026, Tahap Awal 10 Ribu Orang
-
Headline1 hari agoAdy Hermawan Resmi Nahkodai DPD Hanura Kepri, Ini Pesan Ketum Oesman Sapta Odang
-
Batam1 hari agoAda Penyambungan Pipa Jalur Bundaran Bandara, Pelanggan ABHi di Wilayah Ini Agar Segera Menampung Air
-
Batam2 hari agoOptimalkan Tata Kelola Kelembagaan, Kepala BP Batam Sambangi Kejati Kepri
-
Batam2 hari agoPeraih Anugerah Investasi BP Batam 2025, Li Claudia: Perkuat Kolaborasi untuk Batam Lebih Maju dan Modern
-
Batam1 hari agoAJI Batam dan Perpustakaan BI Kepri Gelar Workshop dan Kompetisi Menulis
-
Headline1 hari agoPeringatan Hari Santri Nasional, Wagub Nyanyang Ajak Santri Jaga Akhlak dan Jadi Penggerak Kemajuan Bangsa
-
Ekonomi2 hari agoMSIGHT Telkomsel Raih Gold Trophy di Ajang Bergengsi “Marketing Technology Awards 2025”



