Ekonomi
Rumah Tipe Teras House di Cluster The Nove Masih Tersedia 8 Unit

BATAM, KABARBATAM.com– Nuvasa Bay, pengembang kawasan hunian premium The Nove yang terletak di Nongsa, Kota Batam, menggesa pembangunan cluster The Nove. Selain Tower Apartemen Kaina, Nuvasa Bay juga membangun landed house atau rumah.
“Khusus untuk rumah tipe Semi Detached tahap satu sudah habis terjual. Saat ini kami sedang mengembangkan fase atau tahap dua. Selain ada perubahan desain, juga ada perubahan pada luas areal lahannya,” ungkap Steven Japari, General Manager Palm Spring Golf & Resort, kepada Kabarbatam.com, belum lama ini.
Project Coordinator Nuvasa Bay ini mengatakan, untuk fase satu rumah tipe Teras House baru-baru ini terjual sebanyak dua unit. Keduanya laku terjual pada Maret 2019. Pada fase kedua, luasan rumah Teras House naik dari 70 meter persegi menjadi 119 meter persegi.
“Untuk fase satu rumah tipe Teras House masih tersisa 8 unit lagi. Luas bangunanya yakni 96 meter persegi. Ini kesempatan baik bagi calon konsumen yang ingin memiliki properti di cluster The Nove, kami masih menyediakan beberapa unit rumah Teras House,” kata Steven.
Diberitakan sebelumnya, Nuvasa Bay saat ini melakukan pengembangan fase kedua cluster The Nove. Jika tak ada halangan, tahap dua ini akan dilaunching setelah Lebaran atau pada bulan Agustus 2019 mendatang.
Demikian disampaikan Steven Japari, General Manager Palm Spring Golf & Resort. “Pada pembangunan fase kedua landed house ini, akan ada desain baru untuk rumah tipe Semi Detached. Perubahan ada di luasan lahan dan tampilan rumah,” ujar Steven.
Untuk luas lahan rumah Semi Detached yang tadinya 116 meter persegi menjadi 130 meter persegi. Begitupun untuk luas lahan tipe Teras House, dari 70 meter persegi menjadi 119 meter persegi. Steven mengatakan, meski ada kenaikan harga rumah namun kenaikan tersebut tidak terlalu signifikan.
Di Cluster The Nove ini, selain landed house, Nuvasa Bay Batam juga membangun tiga tower apartemen, yakni Kaina Tower, Kalani Tower, dan Kahua Tower. Cluster ini berada di lokasi strategis, tepatnya di Nongsa Kota Batam. Informasi lebih lengkap, dapat mengunjungi Seaside Lounge Nuvasa Bay (marketing gallery) di Jalan Hang Lekiu, Nongsa, Batam. (war)









-
Batam2 hari ago
Kesal Gegara Judi Slot, Wanita Muda di Batam Tikam Pacar hingga Tewas
-
Natuna3 hari ago
Pintu Masuk Wisatawan Mancanegara Makin Mudah, Lewat Malaysia ke Natuna
-
Headline3 hari ago
Sukseskan Mubes dan PSBM di Makassar, KKSS Kepri Utus 35 Orang Peserta dan Delegasi
-
Batam2 hari ago
Solusi untuk Kepri Menghadapi Tarif Impor yang Dikenakan Presiden AS Donald Trump
-
Batam15 jam ago
Ada Penggantian Gate Valve di Sei Harapan, Suplai Air di Tj Riau & Sekitarnya Mengalir Kecil
-
Batam1 hari ago
Merespon Kebijakan Tarif Impor-Ekspor AS: Ini Strategi BP Batam Pertahankan Pangsa Pasar Global
-
Bintan3 hari ago
Lebaran Ketiga, Bupati Roby Kurniawan Gelar Open House di Kediaman
-
Bintan8 jam ago
Meriahkan Syawal, Gubernur Ansar Hadiri Festival Lagu Hari Raya Idul Fitri di Kijang Bintan