Batam
Amsakar Buka Turnamen Sepak Bola U40: Olahraga dan Kebersamaan untuk Batam yang Lebih Maju

Batam, Kabarbatam.com — Calon Wali Kota Batam nomor urut 2, Amsakar Achmad, secara resmi membuka Turnamen Sepak Bola U40 ASLI TerdePAN (Agenda ASLI) di Lapangan Sepak Bola Griya Prima, Batuaji, Minggu (13/10) sore.
Turnamen ini diikuti oleh para peserta dari kalangan bapak-bapak berusia di atas 40 tahun.
“Dengan rahmat Allah SWT, kompetisi sepak bola U40 ini saya buka,” ucap Amsakar saat memberikan sambutan. Menurutnya, kegiatan ini sangat positif karena tidak hanya sebagai ajang berolahraga, tetapi juga menjadi momentum untuk mempererat silaturahmi antarwarga.
Amsakar menekankan pentingnya kebersamaan dalam kehidupan bermasyarakat, terutama untuk membangun Batam yang lebih baik.
“Saya berbahagia bisa hadir di acara ini. Kebersamaan sangat penting dalam kehidupan bermasyarakat, dan ini juga akan menjadi modal penting dalam mewujudkan program pembangunan di Batam,” ujar Amsakar.
Setelah memberikan sambutan, Amsakar secara simbolis menendang bola sebagai tanda dimulainya pertandingan. Suasana penuh keakraban terlihat ketika ia berfoto bersama para peserta turnamen dan pihak-pihak yang terlibat.
Turnamen sepak bola ini diharapkan tidak hanya mempererat hubungan antarwarga, tetapi juga sebagai bentuk dukungan terhadap gaya hidup sehat di kalangan masyarakat, khususnya bagi para bapak-bapak di Kota Batam.
“Kita bersama-sama mewujudkan Batam yang hebat dan lebih maju lagi ke depan,” tutup Amsakar.







-
Headline3 hari ago
Dimediasi Dahlan Dahi, 2 Tokoh Utama di PWI Hendry Ch Bangun dan Zulmansyah Sepakat Gelar Kongres Persatuan PWI
-
BP Batam3 hari ago
Pelantikan Paus Leo XIV, Presiden Prabowo Utus Fary Francis: Bawa Pesan Persatuan ke Vatikan
-
Batam3 hari ago
Warga Rempang Gelar Aksi Damai, Dukung PSN dan Tolak Intimidasi
-
Batam2 hari ago
DR Suyono Saputra Terpilih Sebagai Ketua ISEI Cabang Batam Periode 2025-2028
-
Natuna3 hari ago
Cen Sui Lan Ingin Hilangkan Stigma “Daerah 3T” Lewat Pembangunan Infrastruktur dan Buka Akses Terisolir
-
Headline3 hari ago
Wagub Kepri Apresiasi Pemberantasan Jaringan Narkotika oleh TNI AL, Sita 1,9 Ton Sabu dan Kokain
-
Batam1 hari ago
Kepri dan Johor Luncurkan Platform Promosi Wisata “JIWA”, Wujudkan Keistimewaan bagi Warga Perbatasan
-
Batam20 jam ago
Universitas Batam Lepas 250 Mahasiswa Ikuti KKN Selama 1 Bulan di Teluk Mata Ikan Nongsa