Headline
Andi dan Ramon Resmi Terpilih, Sekretariat PWI Kepri Bernuansa Modern Kini Berpusat di Tanjungpinang
Tanjungpinang, Kabarbatam.com – Andi Gino Ketua PWI Kepri dan Ramon Damora Ketua Dewan Kehormatan 2023-2028 terpilih meninjau Kantor Sekretariat organisasi pers tertua di Tanah Air yang berada di Tanjungpinang, Ibu Kota Provinsi Kepri, Sabtu (21/12/2023).
Kunjungan ini strategis karena keberadaan sekretariat di Tanjungpinang, adalah komitmen keduanya saat kampanye pemilihan di Konferprov Kepri.
Tak pakai lama dan tak menunggu tahun anggaran baru, keduanya bersama pengurus PWI Kepri 2023-2028 langsung mewujudkan komitmennya. Meskipun kepengurusan baru ini belum dilantik.
Kantor Sekretariat PWI Provinsi Kepri ini berada di Jalan Raya Tanjungpinang – Tanjunguban Lama Batu 10 Tanjungpinang. Saat ini, kantor ini tengah direnovasi.
Dalam kunjungan itu Andi dan Ramon didampingi Amril Agin, Sekretaris PWI Kepri serta anggota PWI lainnya antara lain Ady Indra Pawennari, Hengky Mohari, Ambok Akok, Novendra dan lain-lain.
Sebagai mantan Ketua PWI Kepri dua periode, Ramon memberikan masukan terkait proses renovasi tersebut.
Pada kesempatan itu Ramon dan Andi juga menyampaikan tiga rencana kerja PWI Kepri dalam waktu dekat.
UKW
Pertama, Uji Kompetensi Wartawan (UKW). Kedua, peresmian Kantor Sekretariat PWI Kepri di Tanjungpinang. Ketiga, pelantikan pengurus PWI Kepri 2023-2028.
“Ketiga agenda penting ini, akan dilaksanakan pada Januari 2024 mendatang dan akan dilaksanakan secara bertahap,” kata Ramon.
Ditambahkannya, “UKW nanti dilaksanakan tersendiri. Sedangkan peresmian kantor dan pelantikan akan dilaksanakan secara bersamaan. Untuk waktunya, nanti kita tentukan bersama.”
Andi menjelaskan menjelang pelaksanaan kegiatan itu, pihaknya akan nenyusun panitia terlebih dahulu.
“Karena waktu masih ada, maka akan kita gelar rapat bersama demi kesuksesan kegiatan keluarga besar kita ini,” ucap Andi.
Sementara itu Ady Indra Pawennari menyebutkan Kantor Sekretariat PWI Kepri yang bernuansa modern ini, nantinya akan bertema Keterbukaan, Transparansi dan Menjaga Kekompakan Keluarga Besar PWI Kepri.
“Tidak ada ruang gelap atau tersendiri di kantor kita ini. Karena, kita semua satu keluarga dan selalu mengutamakan keterbukaan serta transparan dalam bekerja,” pungkasnya.
sumber: suarasiber.com
-
Batam1 hari agoKawasan Industri Wiraraja Buka Lowongan Besar-Besaran 2026, Tahap Awal 10 Ribu Orang
-
Headline2 hari agoDilantik Wagub, Henky Mohari Terpilih Lagi Ketuai KPID Kepri: Siap Bersinergi dengan Semua Pihak
-
Batam3 hari agoWali Kota Amsakar Optimistis Realisasi Anggaran Batam Capai Target Akhir 2025
-
Natuna2 hari agoCen Sui Lan Disematkan sebagai Kader Terbaik di HUT ke-61 Partai Golkar
-
Batam2 hari agoAda Pekerjaan Penyambungan Pipa di Bengkong Seken, Ini Wilayah Terdampak Aliran Air Mengecil
-
Batam1 hari agoOptimalkan Tata Kelola Kelembagaan, Kepala BP Batam Sambangi Kejati Kepri
-
Batam3 hari agoAmsakar Akan Benahi Jalan dan Drainase Lumba-Lumba hingga Duyung, Target Rampung Akhir 2025
-
Batam2 hari agoBejat, Seorang Ayah di Sagulung Tega Cabuli Anak Kandungnya



