Anambas
Anggota DPRD Anambas Ellisya Serahkan 4 Unit AC di Masjid At-Taqwa

Anambas, Kabarbatam.com – Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Kepulauan Anambas, Ellisya menyerahkan bantuan alat pendingin ruangan untuk Masjid At-Taqwa Desa Kuala Maras, Kecamatan Jemaja Timur, Rabu (27/09/2023)
Sebanyak 4 unit alat pendingin berupa AC (Air Conditioner) diserahkan kepada Hafizur selaku Ketua pengurus Masjid At-Taqwa.
“Ini merupakan bantuan aspirasi dari masyarakat, kebetulan barangnya baru nyampai jadi malam ini baru bisa kami serahkan,” ucap Ellisya, Anggota Komisi II DPRD Anambas.
Ellisya juga mengatakan bahwa bantuan 4 unit AC tersebut untuk membantu masyarakat agar merasa nyaman dalam beribadah.
“Yang pastinya agar warga saat beribadah lebih sejuk, nyaman dan khusuk. Selain itu tujuan kita sama yaitu untuk memakmurkan masjid ini,” ujarnya.
Disamping itu, Dirinya juga terus berupaya akan memperjuangkan aspirasi masyarakat yang belum dipenuhi.
“InsyaaAllah untuk ke depannya apa yang menjadi kebutuhan kita bersama akan diperjuangkan, semoga bisa terwujud,” imbuhnya. (Refi)









-
Batam2 hari ago
Jadi Lini Terdepan Pelayanan pada Masyarakat, Amsakar Akan Revitalisasi Seluruh Kantor Camat dan Lurah
-
Batam18 jam ago
Seorang Pengusaha Ngaku Diperas Ratusan Juta oleh Oknum Anggota DPRD Batam Soal Jual Beli Pasir Seatrium
-
Batam2 hari ago
Antisipasi Pungli, Disdik Batam Terbitkan Edaran Larang Sekolah Pungut Biaya Acara Perpisahan
-
Batam1 hari ago
Ada Perbaikan Kebocoran Gate Valve, Aliran Air di Sagulung, Marina dan Tanjung Uncang Mengecil
-
Batam2 hari ago
Li Claudia Sampaikan Kendala FTZ kepada Presiden, Minta Tinjau Regulasi yang Hambat Investasi di Batam
-
Batam3 hari ago
Persiapan Normalisasi, Wali Kota Amsakar Tinjau Aliran Sungai Depan RS Bhayangkara Nongsa
-
Headline2 hari ago
Hadiri Diskusi Publik BP3K2NA, Gubernur Ansar Tegaskan Komitmen Dukung Provinsi Khusus Natuna Anambas
-
Headline2 hari ago
Pemprov Kepri Sediakan Kuota 1.176 Mahasiswa Penerima Beasiswa Tahun 2025