Headline
Ansar Ahmad akan Manfaatkan APBD untuk Ciptakan Program Padat Karya
Karimun, Kabarbatam.com– Calon Gubernur Provinsi Kepulauan Riau nomor urut 3 H. Ansar Ahmad SE., MM., mengatakan, kalau dirinya terpilih sebagai Gubernur Kepri akan berupaya memanfaatkan dana APBD untuk program padat karya yang bisa menyerap tenaga kerja cukup banyak.
Program padat karya tersebut akan disebar di desa dan kelurahan serta kawasan padat pemukiman yang pelaksanaannya bekerja sama dengan pemerintah kabupaten dan kota.
Pernyataan tersebut disampaikan Ansar Ahmad ketika menggelar kampanye dan sosialisasi Pilgub Kepri 2020 di kediaman Rohani kawasan Tanjung Sari Kelurahan Tanjung Batu Kota, Kabupaten Karimun, Kamis (22/10/2020).
“Program padat karya seperti semenisasi jalan, perbaikan drainase, pembuatan jembatan di desa dan sebagainya merupakan program efektif dalam penciptaan lapangan kerja baru di era pandemi Covid 19,” jelas Ansar.
Menurutnya, program tersebut akan melibatkan secara langsung masyarakat setempat sebagai tenaga kerja. Dengan demikian maka perekonomian tetap berputar yang bisa membantu masyarakat dalam kehidupan sehari-hari.
“Kalau pemerintah provinsi dan kabupaten/kota bekerja sama dalam program padat karya ini maka akan banyak yang terbantu. Selain penyerapan tenaga kerja dan peningkatan perekonomian masyarakat juga untuk mendorong tersedianya infrastruktur memadai di kelurahan, desa dan daerah padat pemukiman,” katanya.
Karenanya Ansar akan lebih memaksimalkan anggaran APBD untuk program tersebut. “Untuk proyek infrastruktur berskala besar kita cari anggaran ke pusat. APBD cukup kita peruntukkan untuk bantu masyarakat termasuk program padat karya tersebut,” pungkasnya.(*)
-
Batam3 hari ago
Polda Kepri Gerebek Server Judi Online Terbesar di Batam, Omzet Capai Miliaran Per Bulan
-
Batam2 hari ago
Kampanye Akbar Paslon ASLI Jelang Masa Tenang Dipadati Ribuan Simpatisan dan Pendukung
-
Advertorial1 hari ago
Hari Pertama Setelah Cuti, Rudi Tinjau Proyek Infrastruktur Strategis untuk Wujudkan Kota Modern dan Bebas Kemacetan
-
Batam2 hari ago
Kendalikan Judi Online Beromzet Miliaran di Batam, Perjalanan Kakak Beradik Candra dan Anton Berakhir di Bui
-
Advertorial2 hari ago
Resmikan Sekretariat BPD KKSS Kota Batam, Warga KKSS Dihibur Atraksi Pesulap Mr. Mind Muhammad
-
Batam1 hari ago
Usai Terima SK dari Ketua BPW Kepri, Pengurus BPD KKSS Batam Gelar Pelantikan Desember 2024
-
Batam3 hari ago
Belanja Fiktif Gunakan Anggaran RSUD Embung Fatimah, Kejari Batam Tetapkan 2 Orang Tersangka
-
Batam2 hari ago
Merinding, Ratusan Perahu Nelayan Pulau Terong Batam Sambut Kunjungan Ansar-Nyanyang