Connect with us

Batam

Ansar Ajak Pelaku UMKM Ramaikan Bazar ‘Kemilau Kampoeng Ramadhan’ yang Digelar BAZNAS Kepri

redaksi.kabarbatamnews

Published

on

Img 20240307 Wa0404
Gubernur H. Ansar Ahmad saat berbincng,

Tanjungpjnang, Kabarbatam.com – Dalam rangka menyambut bulan suci Ramadhan, Gubernur Kepulauan Riau, H Ansar Ahmad, mengajak para pelaku Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) untuk turut serta meramaikan acara Kemilau Kampoeng Ramadhan yang diselenggarakan oleh BAZNAS Provinsi Kepri.

Gubernur Ansar Ahmad menekankan pentingnya event ini sebagai platform bagi UMKM untuk memperkenalkan produk-produk unggulan mereka kepada masyarakat.

“Ini adalah kesempatan emas bagi para pelaku UMKM untuk memanfaatkan Bazaar Kemilau Kampoeng Ramadhan dalam meningkatkan perputaran ekonomi di bulan Ramadhan,” ujar Gubernur Ansar.

Img 20240205 Wa0209

Gubernur kepri.H. Ansar Ahmad.

Bazaar ini akan berlangsung mulai 12 Maret hingga 07 April 2024 di One Batam Mall (Area Parkir Air Mancur).

Berbagai kegiatan telah disiapkan untuk menambah kemeriahan, termasuk Bazaar Takjil Ramadhan, Video Content Competition Bazaar BAZNAS Kepri, Launching Program BAZNAS Kepri Z Chicken, Buka puasa bersama dan santunan anak yatim, Lomba fashion show kemilau Ramadhan kategori anak dan remaja, Penampilan angklung tradisional, Penampilan hadroh Batam, Lomba Da’i Cilik, Lomba Fashion Show, Santunan Anak Yatim, Ramadhan Acoustic.

Dan masih banyak lagi event lain yang akan menambah semarak Ramadhan tahun ini. Untuk informasi lebih lanjut mengenai bazaar dan acara lainnya, silakan hubungi Eddy di 081261185949 atau Ning di 081270819826.

Img 20240307 Wa0403

Hadir Untuk Masyarakat Kepulauan Riau, acara ini diharapkan dapat menjadi ajang yang berharga bagi UMKM untuk berkembang dan berkontribusi pada perekonomian lokal di bulan yang penuh berkah ini. (Jlu)

Advertisement

Trending