Headline
Ansar – Marlin Siap Sampaikan Visi Misi di DPRD Kepri

Tanjungpinang, Kabarbatam.com– Calon Gubernur Kepri H. Ansar Ahmad SE., MM., menyatakan kesiapannya untuk menyampaikan visi misi di rapat paripurna DPRD Kepulauan Riau.
Penyampaian visi misi calon kepala daerah menurutnya merupakan syarat mutlak yang ditetapkan KPU untuk melihat sejauh mana kemampuan calon kepala daerah dalam menggodok program kerja selama lima tahun.
“Kita siap lahir batin untuk menyampaikan visi misi. Seluruh program kerja yang kita kemas dalam visi misi merupakan rangkaian program yang akan kita lakukan selama 5 tahun kalau kita terpilih sebagai Gubernur Kepri,” kata Ansar Ahmad kepada media di Tanjungpinang, Senin (12/10/2020).
Sementara itu Calon Wakil Gubernur Kepri, Hj. Marlin Agustina, juga menyatakan kesiapannya. “Semua sudah terangkum dalam hati dan pikiran. Tinggal kita tuangkan saja. Mudah-mudahan saya dan Pak Ansar lancar dalam penyampaian visi misi di DPRD nanti,” ujar Marlin.
Dari jadwal yang ditetapkan KPU Kepulauan Riau, hari ini seluruh Paslon Gubernur Kepri akan menyampaikan visi misi di DPRD Kepri. Penyampaian visi misi akan disiarkan secara langsung oleh berbagai media agar publik bisa ikut menilai, menelaah dan mengkritisi apa yang disampaikan para calon kepala daerah tersebut. (*)









-
Batam12 jam ago
Penyelidikan Penimbunan DAS Baloi Bergulir, Polda Kepri Akan Panggil Lik Khai dan Dinas Bina Marga
-
Batam3 hari ago
Kepala dan Wakil Kepala BP Batam Dampingi Menteri Transmigrasi, Dialog Bersama Warga Rempang di TPS Buana Central Park
-
Batam2 hari ago
Rayakan Idul Fitri di Pulau Terong, Gubernur Ansar Jadi Khatib dan Menyentuh Jamaah lewat Khutbahnya
-
Anambas14 jam ago
Sejumlah Tokoh Masyarakat dan Agama Silaturahmi ke Rumah Cen Sui Lan
-
Batam2 hari ago
Wakil Kepala BP Batam Dampingi Menteri Transmigrasi Kunker Hari Kedua di Kawasan Rempang
-
Batam15 jam ago
Salat Idul Fitri Berlangsung Khidmat, Amsakar Terima Antusiasme Warga dalam Open House Perdana
-
Batam18 jam ago
Wagub Nyanyang Salat Idulfitri dan Gelar Open House Hari Pertama Lebaran di Kediamannya di Tiban
-
Bintan11 jam ago
Khutbah Idul Fitri 1446 H, Bupati Roby Sampaikan Riwayat Doa Malaikat Jibril yang Diaminkan Rasulullah