Batam
Antisipasi Gangguan Keamanan, Karutan Batam Trolling Blok Hunian Warga Binaan

Batam, Kabarbatam.com – Cegah gangguan keamanan dan ketertiban, Rutan Kelas IIA Batam melakukan kontrol keliling (trolling) di setiap blok hunian Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP), Senin (8/5/2023).
Kegiatan kontrol keliling dipimpin langsung oleh Kepala Rumah Tahanan Negara (Rutan) Kelas IIA Batam, Faizal G Putra dan Kepala Kesatuan Pengamanan Rutan (KPR) Ismail yang bertujuan untuk memastikan kondisi warga binaan Rutan Batam dalam upaya pencegahan gangguan keamanan dan ketertiban.
“Pelaksanaan trolling atau kontrol keliling blok hunian warga binaan merupakan deteksi dini yang penting dilakukan guna mengetahui potensi yang dapat menjadi pemicu gangguan keamanan dan ketertiban,” ujar Karutan Batam Faizal G Putra.
Dalam pelaksanaannya, kegiatan trolling ini dimulai dari memantau kebersihan dan kerapian setiap kamar hunian dilanjutkan dengan pemantauan kebersihan dapur serta pengecekan kelayakan makanan untuk para WBP.
Tak hanya cukup sampai disitu saja, Karutan Batam Faizal G Putra bersama Kepala Pengamanan Rutan, Ismail juga melakukan pengecekan di sekitaran klinik Rutan Batam.
Pada kesempatan ini, Karutan Batam juga menghimbau kepada para petugas Rutan Batam yang berjaga di blok hunian khususnya agar terus waspada.
“Kepada setiap petugas yang berjaga, harus terus waspada dan selalu melakukan deteksi dini. Lakukan kontrol keliling setiap saat dan laporkan segera mungkin apabila ada terjadi hal-hal yang dapat mengganggu keamanan dan ketertiban Rutan,” pungkasnya. (Atok)









-
Batam2 hari ago
Kepala BP Batam dan Wakil Kepala BP Batam Tinjau Penataan Sungai Baloi Indah
-
Natuna1 hari ago
Pemkab Natuna Siap Fasilitas Pemasaran UMKM Lokal
-
Riau3 hari ago
Kapolda Riau Herry Heryawan Hadiri Perayaan Aghi Ghayo Onam di Kabupaten Kampar
-
Headline3 hari ago
Pemkab Natuna Gelar Apel di Hari Pertama Kerja usai Libur Lebaran
-
Batam2 hari ago
Ada Penyambungan Pipa Steel di Panbil, Ini Wilayah Terdampak Aliran Air Mengalir
-
Batam21 jam ago
Sidak Cut and Fill Tanpa Izin di Botania I, Li Claudia Chandra Perintahkan Stop Aktivitas Perusahaan
-
Batam3 hari ago
Pastikan Pasokan Listrik Aman Jelang Idulfitri 1446 H, PLN Batam Siaga Penuh
-
Headline2 hari ago
Masyarakat Dabo Singkep Antusias Hadiri Halal Bihalal Bersama Gubernur dan Wakil Gubernur Kepri