Batam
Aweng Hadiri Pleno KPU Penetapan Calon Walikota Terpilih, Amsakar Ajak Masyarakat Batam Bersatu

Batam, Kabarbatam.com – Ketua I DPRD Kota Batam Aweng Kurniawan menghadiri rapat pleno KPU Kota Batam dengan agenda penetapan calon walikota-wakil walikota Batam terpilih di Hotel Harris di Batam Center, Batam, Kamis (6/2/2025) siang.
Dalam kesempatan itu, Aweng juga menerima salinan surat keputusan (SK) KPU tentang penetapan Amsakar Achmad dan Li Claudia Chandra sebagai calon walikota dan wakil walikota Batam terpilih pada pilkada tahun 2024.
Dengan salinan ini pula, DPRD Kota Batam dijadwalkan akan menggelar rapat paripurna menetapkan walikota dan wakil walikota Batam terpilih pada Jum’at (7/2/2025) siang.
Selain DPRD, salinan SK juga diserahkan oleh Ketua KPU Kota Batam Mawardi kepada pasangan calon nomor urut 1 Nuryanto-Hardi Selamat Hood dan pasangan calon nomor urut 2 Amsakar Achmad-Li Claudia Chandra. Pimpinan partai pengusung kedua pasangan calon juga mendapatkan salinan putusan KPU berkenaan.
Sebelumnya, dalam pleno tersebut Ketua KPU Mawardi menyampaikan bahwa pleno itu digelar setelah keluarnya putusan dismissal Mahkamah Konstitusi (MK) yang menolak gugatan dari pasangan calon nomor urut 1 Nuryanto-Hardi Selamat Hood.
Dengan demikian, proses menuju pelantikan calon walikota-wakil walikota Batam terpilih pun dapat dilanjutkan oleh KPU dan DPRD Kota Batam untuk selanjutnya disampaikan ke Gubernur.
“Dengan putusan MK ini menjadi pengujian dan pembuktian bahwa Pilkada walikota-wakil walikota Batam tahun 2024 berjalan sukses sesuai ketentuan perundang-undangan,” tegas Mawardi.
Rapat pleno yang dihadiri seluruh komisioner KPU, Ketua dan anggota Bawaslu Kota Batam, pasangan calon, pimpinan partai politik dan forkompimda itu berlangsung lancar. Mawardi pun mengucapkan terima kasih kepada semua pihak terutama seluruh masyarakat Kota Batam atas suksesnya pesta demokrasi di Batam.
Dalam pleno itu, Nuryanto dan Hardi Selamat Hood mengucapkan selamat kepada rivalnya Amsakar Achmad dan Li Claudia Chandra yang telah memenangkan pilkada Kota Batam tahun 2024.
Bahkan Nuryanto mengajak seluruh masyarakat Kota Batam bersatu mendukung pasangan yang disingkat ASLI tersebut untuk memajukan pembangunan Kota Batam.
Sedangkan Hardi, secara tulus memohon maaf kepada Amsakar-Li Claudia serta seluruh masyarakat Kota Batam jika dalam pilkada lalu terdapat hal-hal yang membuat banyak pihak tidak nyaman.
“Satu hal ingin kami tegaskan bahwa keinginan kita sama yakni untuk mewujudkan Batam lebih baik lagi. Semoga pasangan ASLI dapat menjalankan amanah ini dengan baik,” tegas dia.
Sementara itu Amsakar Achmad yang juga diberi kesempatan menyampaikan sambutannya, secara khusus mengajak seluruh masyarakat Batam untuk bersatu dengan melupakan segala perbedaan pada pilkada lalu.
Amsakar menegaskan tidak diperlukan lagi pendukung ini dan pendukung itu karena yang dibutuhkan adalah kekompakan dan kesatuan untuk mewujudkan Batam yang lebih baik lagi di masa depan.
“Kami mengucapkan terima kasih kepada seluruh masyarakat Kota Batam. Inilah saatnya kita kembali bersatu, lupakan perbedaan di masa lalu dan mari kita kembali bersama-sama membangun Kota Batam tercinta ini,” tegas Amsakar.(*)









-
Batam1 hari ago
Resmi Mendaftar Calon Ketua Hipmi, Yunan Helmi Didukung Sejumlah BPC Hipmi se-Provinsi Kepri
-
Batam2 hari ago
Pengukuhan Pengurus LAM Kota Batam Berlangsung Khidmat, Amsakar: Perkuat Sinergi LAM dan Pemerintah
-
Batam2 hari ago
Besok Ada Penyambungan Pipa di Tanjung Buntung, Ini Wilayah Terdampak Aliran Air Mengecil
-
Batam6 jam ago
Sidak Lokasi Penimbunan Sungai Permata Baloi, Li Claudia: Jangan Coba-Coba Ada yang Melawan Hukum!
-
Batam13 jam ago
Caketum Hipmi Kepri Dibebankan Biaya Rp500 Juta saat Mendaftar, Huzeir: Saya Tidak Tahu Kalau Ada Biaya Lain
-
Batam3 hari ago
Berbagi Kebahagian, SMSI Kepri dan PT MEG Berikan Paket Sembako pada Warga Rempang Eco City
-
Batam3 hari ago
Utamakan Kepentingan Masyarakat, Wakil Kepala BP Batam Li Claudia: Program Penanganan Banjir Jadi Prioritas
-
Headline9 jam ago
Nelayan Natuna Mengeluh, Urus Pas Kecil Harus ke Anambas