Batam
Bea Cukai Batam Masih Buru Pemilik Ratusan Ribu Kaleng Carlsberg Selundupan
Batam, Kabarbatam.com – Kantor Pelayanan Utama Bea Cukai Tipe B Batam masih mengumpulkan keterangan sejumlah saksi, terkait penyelundupan ratusan ribu kaleng Carlsberg di Gudang TNT, Pelabuhan Batuampar Batam, pada Kamis (5/8/2021) lalu.
“Ada beberapa saksi yang sudah kami mintai keterangan. Namun, penyidik sangat berhati-hati karena informasi yang sangat terbatas,” kata Rizky Badilah, Kepala Bimbingan Kepatuhan dan Layanan Informasi (BKLI) BC Batam, Rabu (15/9/2021).
Rizky mengatakan, hingga saat ini penyidik belum mendapatkan pelaku penyelundupan mikol tersebut. Namun pihaknyanya memyatakan bahwa proses penyelidikan masih terus dilakukan untuk mengungkap pelakunya.
“Kalau dipenyidikan bilang ” makan bubur”, sepertinya agak hati-hati dan tidak terburu-buru dalam mengungkap pelakunya,” ujarnya.
Diberitakan sebelumnya, dari 348.480 bir Carlsberg, 57.072 kaleng di tegah Bea Cukai Batam di Gudang TNT, Batuampar, Batam karena tidak ada izin kuota. Mikol tersebut disita saat hendak diselundupkan oleh pelaku.
Seluruh barang bukti telah disita untuk kepentingan proses lebih lanjut.
Penangkapan mikol Carlsberg tersebut berdasarkan kecurigaan anggota patroli BC Batam, saat sebuah peti kemas berisikan ratusan ribu kaleng mikol itu hendak diselundupkan dari gudang tersebut.
“Penangkapan mikol Carlsberg tersebut berdasarkan kecurigaan saat anggota BC Batam melakukan patroli. Begitu mendapatkan informasi tersebut, langsung kami tindaklanjuti dengan turun langsung ke lokasi,” pungkasnya. (Rom)
-
Batam2 hari ago
Kampanye Akbar Paslon ASLI Jelang Masa Tenang Dipadati Ribuan Simpatisan dan Pendukung
-
Advertorial1 hari ago
Hari Pertama Setelah Cuti, Rudi Tinjau Proyek Infrastruktur Strategis untuk Wujudkan Kota Modern dan Bebas Kemacetan
-
Batam3 hari ago
Kendalikan Judi Online Beromzet Miliaran di Batam, Perjalanan Kakak Beradik Candra dan Anton Berakhir di Bui
-
Advertorial2 hari ago
Resmikan Sekretariat BPD KKSS Kota Batam, Warga KKSS Dihibur Atraksi Pesulap Mr. Mind Muhammad
-
Batam1 hari ago
Usai Terima SK dari Ketua BPW Kepri, Pengurus BPD KKSS Batam Gelar Pelantikan Desember 2024
-
Batam3 hari ago
Belanja Fiktif Gunakan Anggaran RSUD Embung Fatimah, Kejari Batam Tetapkan 2 Orang Tersangka
-
Batam2 hari ago
Merinding, Ratusan Perahu Nelayan Pulau Terong Batam Sambut Kunjungan Ansar-Nyanyang
-
Batam2 hari ago
Masuki Masa Tenang, H. Muhammad Rudi Ajak Tim Pemenangan dan Relawan Jaga Kekompakan