Bintan
Bupati dan Wakil Bupati Bintan Gelar Rapat Staf Bersama Pimpinan OPD

Bintan, Kabarbatam.com – Bupati Bintan Roby Kurniawan didampingi Wakil Bupati Bintan Deby Maryanti memimpin Rapat Staf bersama seluruh Kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD) se-Bintan.
Rapat Staf merupakan agenda rutin yang dilakukan untuk membahas berbagai isu penting terkait pembangunan dan pelayanan publik di Kabupaten Bintan.
Pada Rapat tersebut, Bupati dan Wakil Bupati Bintan memberikan arahan kepada para Kepala OPD mengenai program-program prioritas yang harus segera dilaksanakan. Bupati Bintan sendiri menekankan pentingnya kerjasama dan sinergi antar OPD dalam mewujudkan visi dan misi Bintan Juara.
Pada prinsipnya, forum ini diharapka Roby dapat melahirkan pemahaman yang sama dari seluruh Perangkat Daerah terhadap arah pembangunan ke depan. Dengan demikian, segala program dan kebijakan dapat direalisasikan lewat kolaborasi yang dibangun.
“Penting juga untuk menggali kreatifitas dan inovasi dalam menjalankan program di tengah keterbatasan anggaran. Tantangan ini harus kita jawab dengan strategi yang efektif agar pembangunan dan pelayanan kepada masyarakat tetap optimal” jelas Roby dalam arahannya, Selasa (04/03) di Ruang Rapat II Bandar Seri Bentan.
Roby menilai, efesiensi anggaran bukan berarti mengurangi kualitas pelayanan, tetapi lebih kepada bagaimana bisa mengelola sumber daya dengan lebih cermat dan tepat sasaran.
Senada dengan itu, Wakil Bupati Bintan turut menekankan pentingnya koordinasi dan inovasi dalam menjalankan program kerja sehingga dapat memastikan bahwa semua kebijakan dan program yang dijalankan oleh OPD tidak hanya bersifat seremonial, tetapi benar-benar memberikan dampak nyata bagi masyarakat.
Beberapa poin strategis yang dibahas antara lain peningkatan kualitas pelayanan publik, rasionalisasi anggaran, serta upaya memperkuat sinergi lintas sektor dalam menjalankan program prioritas Daerah.
Di akhir Rapat, Bupati Bintan juga mengingatkan seluruh OPD untuk lebih responsif dan adaptif dalam menghadapi tantangan pembangunan. Dirinya meminta semua pihak harus bekerja dengan semangat dan komitmen tinggi. Memastikan setiap program yang dijalankan benar-benar dirasakan manfaatnya oleh masyarakat. (*)








-
Natuna2 hari ago
Cen Sui Lan: Tunggakan TPP ASN Bulan November Akan Dibayar! Keuangan Cekak, Dinkes Malah Belanja Mobil
-
Headline15 jam ago
Cen Sui Lan Minta Dokter di Kementerian Kesehatan ke Natuna
-
Batam17 jam ago
Apresiasi Peran RT dan RW, Wali Kota Batam Serahkan Insentif
-
Natuna1 hari ago
Tunda Salur DBH Pajak Rp17,5 Miliar untuk Natuna Tunggu Diteken Gubernur
-
Batam20 jam ago
Masuk RPJMN 2025-2029, BP Batam Paparkan Status Proyek Rempang Eco-City
-
Headline21 jam ago
Gelar Kegiatan Berkah Ramadhan, KISS Kepri Bagikan SHU Koperasi dan Paket Sembako
-
Headline2 hari ago
Menbud Fadli Zon, Gubernur Ansar, dan Wagub Nyanyang Resmi Buka Kurma 2025 di Tugu Sirih Tanjungpinang
-
Natuna11 jam ago
Pembangunan SPAM Embung Sebayar Tetap Lanjut, Cen Sui Lan: Persoalan Air Bersih Harus Tuntas