Headline
Cen Akan Bantu 5 Ton Pupuk dan 3 Ton Dolomit untuk Petani Desa Payak
Natuna, Kabarbatam.com – Pemerintah Daerah akan menyalurkan bantuan pupuk kepala petani di Desa Payak Kecamatan Serasan Timur. Berupa 5 ton pupuk NPK dan 3 Ton Dolomit, bantuan ini disampaikan Bupati Natuna Cen Sui Lan disela panen raya bersama wakilnya Jarmin Sidik, Ketua DPRD, serta didampingi Deputi I BNPP Dr Nurdin, Senin (16/6).
“Bantuan tambahan ini merupakan dukungan pemerintah daerah, kepada petani Desa Payak, supaya panennya lebih meningkat. Tahun ini akan disalurkan,” kata Cen saat berdialog bersama petani setempat, sekaligus menyerap berbagai persoalan petani, termasuk infrastruktur dan sarana prasarana pertanian pendukungan.
Cen menambahkan, pemerintah daerah akan memberikan perhatian penuh kepada petani untuk meningkatkan hasil panen dan upaya swasembada pangan daerah. Serta mendukung program Asta Cita Presiden Prabowo.
“Kami sangat mengapresiasi semangat para petani di Desa Payak. Mereka telah membuktikan bahwa dengan kerja keras dan gotong royong, pertanian di daerah perbatasan tetap bisa berkembang,” ujar Cen Sui Lan.
Selain panen, pemerintah daerah juga menggelar dialog interaktif dengan petani. Dalam forum tersebut, masyarakat menyampaikan sejumlah aspirasi mulai dari kebutuhan alat dan mesin pertanian (alsintan), program penyuluhan yang berkelanjutan, hingga penguatan peran penyuluh pertanian di tingkat desa.
Menanggapi hal itu, Cen Sui Lan menegaskan komitmen pemerintah untuk terus mendorong kemandirian petani dan memperkuat ketahanan pangan lokal.
Pertanian adalah tulang punggung pembangunan desa. Pemerintah Kabupaten Natuna akan terus hadir, mendampingi petani melalui program pelatihan, bantuan alsintan, dan akses yang lebih luas terhadap sarana produksi pertanian,” tegasnya.
Ia juga menekankan bahwa pembangunan sektor pertanian di wilayah terluar seperti Serasan Timur menjadi bagian integral dari strategi penguatan ekonomi Desa dan pengurangan ketimpangan wilayah. (*)
-
Batam2 hari agoKawasan Industri Wiraraja Buka Lowongan Besar-Besaran 2026, Tahap Awal 10 Ribu Orang
-
Headline1 hari agoAdy Hermawan Resmi Nahkodai DPD Hanura Kepri, Ini Pesan Ketum Oesman Sapta Odang
-
Headline3 hari agoDilantik Wagub, Henky Mohari Terpilih Lagi Ketuai KPID Kepri: Siap Bersinergi dengan Semua Pihak
-
Batam1 hari agoAda Penyambungan Pipa Jalur Bundaran Bandara, Pelanggan ABHi di Wilayah Ini Agar Segera Menampung Air
-
Batam3 hari agoAda Pekerjaan Penyambungan Pipa di Bengkong Seken, Ini Wilayah Terdampak Aliran Air Mengecil
-
Batam2 hari agoOptimalkan Tata Kelola Kelembagaan, Kepala BP Batam Sambangi Kejati Kepri
-
Batam2 hari agoPeraih Anugerah Investasi BP Batam 2025, Li Claudia: Perkuat Kolaborasi untuk Batam Lebih Maju dan Modern
-
Batam3 hari agoBejat, Seorang Ayah di Sagulung Tega Cabuli Anak Kandungnya



