Connect with us

Kepri

Daftar Cagub di Golkar, Ismeth Ingin Bangkitkan Perekonomian Kepri

redaksi.kabarbatamnews

Published

on

F117392128

Tanjugpinang, Kabarbatam.com– Ismeth Abdullah tiba di kantor DPD Golkar yang berada di Jalan Bintan center (Bincen) untuk melakukan pengambilan formulir pendaftaran Calon Gubernur Kepulauan Riau (Kepri) Tahun 2020 mendatang.
Ismeth tiba di kantor Golkar Pukul 12.55 wib bersama rombongan dari Batam, Tanjugpinang, dan Bintan serta didampingi istri, Aida Ismeth.
Pencalonan Ismeth ini dilakukan setelah ada beberapa partai yang sudah melakukan pertemuan membahas siapa yang nantinya akan menjadi pendamping pada pilkada mendatang.
“Ada beberapa partai di antaranya  PKS dan beberapa partai lainnya yang saat ini sedang melakukan diskusi,” kata Ismeth usai pengambilan formulir di kantor DPD Golkar, Jum’at (25/10/2019)
Saat ditanya awak media dari partai mana dan siapa yang akan mendampingi maju pada Pilgub 2020 “saat ini masih proses dan masih diteliti. Masih dimusyawarahkan bersama dengan tokoh masyarakat, siapa yang akan mendampingi nanti,” terangnya.

Ismet menjelaskan, kembali majunya dalam pilkada mendatang bukan karena kemauan sendiri melainkan banyaknya permintaan dari masyarakat.
Selain itu, lanjut Ismeth, niat lain dirinya maju dalam Pilgub karena menganggap banyak kemunduran yang dialami Kepri dimana pertumbuhan perekonomian yang menurun.
“Kemunduran perekonomian Kepri tercatat tertinggi di Indonesia di atas rata- rata dimana usaha di Batam banyak yang tutup bahkan Tanjungpinang dan Bintan daya beli masyarakat menurun sehingga banyak toko – toko yang tutup,” jelasnya.
Banyaknya masyarakat, lanjut Ismeth, meminta dirinya untuk maju agar kepri kembali menjadi Kepri yang gemilang, berjaya memakmurkan rakyat dan menjadikan Kepri nomor satu di Indonesia.
“Ini semua untuk rakyat bukan untuk pribadi saya dan tidak ada yang boleh ada yang miskin di Kepri, tidak boleh ada yang sakit untuk itu rumah sakit dibangun dan tidak boleh ada pengangguran,” tegas Ismeth Abdullah saat diwawancai awak media di kantor DPD Golkar.(yul)

Advertisement

Trending