Batam
Dampak PPKM Darurat, Polda Kepri Distribusikan 2,5 Ton Beras kepada Masyarakat

Batam, Kabarbatam.com – Dampak PPKM Darurat, Polda Kepri membagikan 2,5 ton beras kepada masyarakat yang terdampak pelaksanaan PPKM Darurat di Kota Batam, Senin (19/7/2021).
Hadir dalam kegiatan tersebut Kapolda Kepri Irjen Pol Dr. Aris Budiman M.Si, Danrem 033/WP, Danlantamal IV Tanjungpinang, Kabinda, Wakapolda Kepri, Irwasda Polda Kepri, PJU Polda Kepri dan Personil TNI-Polri.
Secara simbolis, Kapolda Kepri, Danrem 033/WP, Danlantamal IV Tanjungpinang, Kabinda dan Wakapolda Kepri menyerahkan bantuan kepada perwakilan ibu rumah tangga dan buruh bangunan.
Selanjutnya, Kapolda Kepri melepas rombongan kendaraan TNI-Polri yang akan menyalurkan bantuan sosial kepada masyarakat yang membutuhkan dan terdampak pelaksanaan PPKM darurat.
Dalam kesempatan ini Kabid Humas Polda Kepri Kombes Pol Harry Goldenhardt S., S.IK., M.Si mengatakan, sebanyak 2,5 ton beras akan disalurkan oleh personel TNI Polri kepada masyarakat yang membutuhkan.
“Total seluruhnya adalah 10 ton beras yang akan dibagikan secara bertahap dan ini yang kedua kalinya. Kita berharap bantuan ini dapat meringankan beban masyarakat kita yang terdampak pelaksanaan PPKM darurat ini,” ungkap Kabid Humas Polda Kepri Kombes Pol Harry Goldenhardt S.
Sasaran pembagian dan pendistribusian bantuan sosial ini yakni kepada ibu rumah tangga, pedagang-pedagang kecil, buruh bangunan, ojek onlie dan masyarakat yang kurang mampu dan semua kalangan.
Tak lupa, ucapan terima kasih dari salah seorang ibu rumah tangga yang menerima bantuan kepada Polda Kepri.
“Terima kasih, Bantuan ini sangat membantu kami sekali,” kata salah seorang ibu rumah tangga penerima bantuan sembako dari Polda Kepri.
Lanjut, Kabid Humas Polda Kepri Kombes Pol Harry Goldenhardt S, menjelaskan dalam pendistribusian ini, sebelumnya puhaknya sudah melakukan mapping dan pengumpulan data terhadap masyarakat yang membutuhkan bantuan.
“Data ini juga sudah disinkronkan dengan data dari dinas sosial yang ada disini. Adapun sebanyak 100 personel TNI-Polri dikerahkan dalam pendistribusian bantuan ini,” pungkasnya. (Atok)







-
Headline3 hari ago
Dimediasi Dahlan Dahi, 2 Tokoh Utama di PWI Hendry Ch Bangun dan Zulmansyah Sepakat Gelar Kongres Persatuan PWI
-
Batam3 hari ago
Warga Rempang Gelar Aksi Damai, Dukung PSN dan Tolak Intimidasi
-
Batam2 hari ago
DR Suyono Saputra Terpilih Sebagai Ketua ISEI Cabang Batam Periode 2025-2028
-
Batam12 jam ago
Ada Perbaikan Pipa Depan Cammo Industrial Park, Ini Wilayah Terdampak Aliran Air Mengecil
-
Natuna3 hari ago
Cen Sui Lan Ingin Hilangkan Stigma “Daerah 3T” Lewat Pembangunan Infrastruktur dan Buka Akses Terisolir
-
Batam2 hari ago
Kepri dan Johor Luncurkan Platform Promosi Wisata “JIWA”, Wujudkan Keistimewaan bagi Warga Perbatasan
-
Batam1 hari ago
Universitas Batam Lepas 250 Mahasiswa Ikuti KKN Selama 1 Bulan di Teluk Mata Ikan Nongsa
-
Batam2 hari ago
Program “Eazy 1000 Passport” Digelar, Beri 60 Paspor Gratis dan Libatkan Penyandang Disabilitas