Batam
Ditreskrimsus Polda Kepri Segel 9 Tambang Pasir di Nongsa
Batam, KABARBATAM.COM – Sebanyak sembilan tambang pasir ilegal yang berada di Kecamatan Nongsa di segel Direktorat Reserse Kriminal Khusus (Ditreskrimsus) Polda Kepri, pada hari Senin, 3 Februari 2020 kemarin. Hal ini di benarkan oleh Dirreskrimsus Polda Kepri Kombes Pol Hanny Hidayat, S.Ik., M.H pada saat di konfirmasi Kabarbatam.com, Jum’at (7/2/2020).
“Kami melakukan penindakan terhadap penambang pasir ilegal di wilayah nongsa, yang pertama adalah untuk merespon laporan dari masyarakat Nongsa bahwa aktivitas penambangan tersebut dinilai merusak kelestarian lingkungan hidup dan mengganggu masyarakat sekitar,” kata Kombes Pol Hanny.

Menurutnya, disamping menjalankan perintah Undang-Undang, penertiban pertambangan merupakan bagian dari atensi dari bapak Presiden, Kapolri dan Kapolda Kepri.
Kemudian Kepala Subdit 4 Direktorat Kriminal Khusus Polda Kepri, AKBP Wiwit Ari Wibisono mengatakan, “Menjalankan perintah Undang-Undang dan menjaga kelestarian lingkungan hidup, 9 lokasi tambang pasir ilegal di Nongsa kita pasang Police Line,” ungkapnya.
Lebih lanjut kata AKBP Wiwit, hari ini kami berhasil menyegel 4 lokasi lagi di kawasan Teluk Mata Ikan, Nongsa lalu akan terus dilakukan pengembangan terhadap penambang pasir ilegal lainnya.

“Sebenarnya dari Januari sudah dilakukan turun sosialisasi bersama Dinas Lingkungan Hidup, namun pada hari Senin, 3 Februari 2020 kemarin masih ada aktifitas juga, akhirnya kita Police Line,” tegasnya.
Untuk pemilik tambang pasir ilegal tersebut saat ini masih dalam pencarian dan penyelidikan, karena disaat penyegelan berlangsung pemilik tidak berada di lokasi tersebut, saat ini pihaknya sudah menghentikan kegiatan yang sangat merugikan lingkungan dan membuat yang lain juga berpikir panjang untuk melakukan kegiatan tersebut di kemudian hari.(Tok)
-
Batam3 hari agoAgung Widodo Resmi Jabat Kepala Bea Cukai Batam, Zaky Jabat Kakanwil DJBC Sulawesi Bagian Utara
-
Batam1 hari agoKapal Mutiara Galrib Samudera Muatan Limbah Hitam Kandas, Laut Sekupang Terancam Tercemar
-
Batam3 jam agoWamen Desa Lantik Agus Wibowo sebagai Ketua DPP IARMI Kepri, Siapkan Program Menwa Masuk Desa dan Pulau
-
Batam2 hari agoMuhammad Yunus Muda Resmi Jabat Wakil Ketua III DPRD Kota Batam
-
Batam2 hari agoInfluencer Batam Yusi Fadila Jadi Korban Penipuan Jual Beli HP, Kerugian Capai Ratusan Juta Rupiah
-
Batam3 hari agoDisambangi DPN, KEK Tanjung Sauh Optimis Dorong Pertumbuhan Ekonomi Nasional di Atas 8 Persen
-
Batam1 hari agoPLN Batam Gelar First Piling Proyek PLTGU Batam #1 120 MW, Perkuat Sistem Kelistrikan dan Dorong Ekonomi Batam
-
Headline2 hari agoMulai Februari, Citilink A320 Layani Penerbangan Tanjungpinang-Jakarta Setiap Hari, Gantikan Garuda Indonesia



