Batam
Ditreskrimum Polda Kepri Sebar Sketsa Wajah Diduga Pelaku Pembunuhan Mr X di TPA Punggur
Batam, Kabarbatam.com – Proses penyelidikan terhadap Mr X, korban pembunuhan yang jenazahnya dibuang di Tempat Pembuangan Akhir (TPA) Punggur, Kelurahan Kabil, Kecamatan Nongsa pada tanggal 28 Oktober 2020 lalu, perlahan menemui titik terang.
Dalam pengungkapan ini, Ditreskrimum Polda Kepri berhasil mengetahui sketsa wajah terduga pelaku pembuang mayat Mr X di Tempat Pembuangan Akhir (TPA) Punggur.
Dirreskrimum Polda Kepri Kombes Pol Arie Dharmanto mengatakan bahwa pihaknya cukup merasa kesulitan dan mengalami kendala saat mengindentifikasi mayat Mr X tersebut.
“Proses identifikasi mayat ini kita mengalami kendala dan keterbatasan informasi. Tentunya, mayat tidak dikenal, tidak memiliki identitas dan saat proses identifikasi forensik sidik jari korban tidak terbaca baik di kependudukan maupun di identifikasi Polri,” ujar Arie Dharmanto, Senin (7/12/2020).
Sejauh ini, lanjut Arie Dharmanto menyampaikan, tiga orang sketsa wajah yang diduga pelaku dalam peristiwa tersebut telah disebar di seluruh Kota Batam.

“Dari tiga foto ini, sudah kita random dan kita lakukan identifikasi dari beberapa saksi yang mana identitas para saksi tersebut tidak akan kami sampaikan. Meskipun, mengalami kendala dan keterbatasan informasi, tidak menyurutkan penyidik untuk mencari keterangan,” ungkapnya.
Sementara itu, ketiga sketsa orang ini merupakan gambaran yang dibuat oleh ahli sketsa berdasarkan keterangan dari semua saksi.
“Berdasarkan sketsa wajah ini, setidaknya ada 25% menunjukan ciri-ciri pelaku,” pungkasnya.
Lanjut ia menghimbau, jika ada masyarakat yang melihat ketiga ciri-ciri pelaku pembuangan mayat Mr X di TPA Punggur, silahkan melaporkan ke kantor Polisi terdekat, atau bisa menghubungi Jatanras Polda Kepri ke 0812 6681 0686 / 0812 2719 9121,” pungkasnya. (Atok)
-
Natuna2 hari agoDi Bawah Kepemimpinan Raja Mustakim, KPDN Perluas Peran Sosial
-
Batam2 hari agoSatgas Cegah Lebih dari 2.000 PMI Non Prosedural, Kapolda: Polda Kepri Segera Bentuk Direktorat TPPO
-
Parlemen3 hari agoKomisi I DPRD Kota Batam Gelar RDPU, Mediasi Polemik Lahan Kavling Batuaji Baru
-
Batam3 hari agoDPRD Kota Batam Gelar Paripurna, Dengarkan Pendapat Wali Kota soal Ranperda LAM
-
Batam3 hari agoNegosiasi Senyap Owner PT ADB Tak Goyahkan Kasus Dugaan Penipuan Jual Beli Bangkai Kapal Tongkang di Lingga
-
Headline2 hari agoKomandan Kodaeral IV Kobarkan Semangat Prajurit TNI AL saat Peringati Pertempuran Heroik Laut Arafuru
-
Tanjungpinang2 hari agoBTS Diduga Tak Berizin di Air Raja Tanjungpinang Tetap Beroperasi, Warga Khawatirkan Dampak Radiasi
-
Tanjungpinang2 hari agoBukit Cermin Kota Tanjungpinang Juara 3 Kelurahan Award Tingkat Nasional



