Connect with us

Metropolitan

Donor Darah, Haris Lambey Disambut Hangat Perhimpunan HAKKA Kota Batam

redaksi.kabarbatamnews

Published

on

F32560544

Batam, Kabarbatam.com– Haris Lambey mengikuti kegiatan Donor Darah Serentak yang diselenggarakan Perhimpunan HAKKA Indonesia Sejahtera Kota Batam, di Nagoya Hill, Batam, Minggu (6/10/2019). 
“Sebuah kesempatan yang baik bisa hadir di kegiatan yang diselenggarakan Yayasan HAKKA Kota Batam, yakni Donor Darah Serentak, di Nagoya Hill, Kota Batam” ujar Haris. 
Haris mengapresiasi kegiatan yang diadakan Perhimpunan HAKKA Indonesia Sejahtera Kota Batam ini. Dengan donor darah ini, selain bisa membantu sesama, juga memberikan manfaat kesehatan bagi tubuh.
“Saya menyampaikan terima kasih bisa hadir di kegiatan sosial seperti ini,” ujarnya. Dalam kegiatan tersebut, Haris sekaligus bisa bersilaturahmi dengan masyarakat Tionghoa yang tergabung dalam Perhimpunan HAKKA Indonesia Sejahtera Kota Batam. 
Haris mengatakan, Batam merupakan wilayah atau daerah heterogen dan masyarakat berasal dari berbagai suku agama dan ras, termasuk masyarakat Tionghoa. 
“Silaturahmi seperti ini mari kita pupuk dan jaga bersama demi pembangunan Kota Batam. Kita ketahui bersama bahwa di HAKKA Indonesia Kota Batam ini juga banyak tokoh yang turut berkontribusi bagi pembangunan Kota Batam,” ujarnya. 
Kegiatan Donor Darah Serentak Perhimpunan HAKKA Indonesia Sejahtera Kota Batam ini didukung PMI Kota Batam, Nagoya Hill, Hypermart dan lainnya.
Haris merupakan bakal calon Wakil Walikota Batam 2020 mendatang. Pria yang akrab disapa Haris Lambey ini berdinas di Kepolisian Daerah (Polda) Kepri, tepatnya di Direktorat Tahanan dan Barang Bukti. 
Di usianya yang masih relatif muda, yakni 41 tahun tak menghalangi pria yang lama bertugas di Kepolisian Perairan (Polair) untuk maju di Pilwako Batam tahun 2020 mendatang. 
Haris membawa visi besar membangun dan membangkitkan kembali maritim serta industri maritim Kota Batam. “Kami ingin membangun maritim Batam dengan segala potensi yang dimiliki daerah ini. Tujuannya untuk lebih menggairahkan lagi perekonomian Batam dan industri maritim kita,” ujarnya.(sna)

Advertisement

Trending