Parlemen
DPRD Kota Batam Gelar Upacara Penutupan PKL Mahasiswa Prodi Ilmu Hukum UNIBA

Batam, Kabarbatam.com – DPRD Kota Batam menggelar upacara penutupan Praktik Kerja Lapangan (PKL) mahasiswa semester VII Prodi Ilmu Hukum, Universitas Batam (UNIBA).
PKL mahasiswa UNIBA ini telah berlangsung dari tanggal 15 Februari – 15 Maret 2023 di Sekretariat DPRD Batam. Upacara penutupan berlangsung di Aula DPRD Kota Batam sekaligus penarikan puluhan mahasiswa peserta PKL pada Selasa (14/3/2023) siang.
Sekretaris Dewan (Sekwan) DPRD Batam, Aspawi Nanggali dalam sambutannya menyampaikan terima kasih kepada Fakultas Hukum Universitas Batam karena telah memilih melaksanakan praktik kerja lapangan di DPRD Kota Batam.
Sementara itu, Dekan Fakultas Hukum UNIBA, Fadlan mengatakan kegiatan PKL yang dilaksanakan ini bertujuan untuk melatih mahasiswa agar lebih mengenal peran dan tanggung jawab sesuai bidang keilmuannya.
Sehingga diharapkan mampu berkolaborasi dengan baik saat melakukan upaya preventif, promotif, dan kuantitatif masalah hukum yang ada di masyarakat.
Hal senada juga diungkapkan salah satu perwakilan mahasiswa, Biyanto yang secara langsung menyampaikan permohonan maaf bila pada kegiatan yang di laksanakan oleh mahasiswa PKL ini terdapat hal-hal yang kurang berkenan.
“Kami berterimakasih atas bantuan semua pihak yang terlibat dalam kegiatan PKL ini, terutama Ketua DPRD Kota Batam Nuryanto serta Sekwan DPRD Batam, Aspawi Nanggali yang sudah memasilkitasi kami semua. Kami juga memohon maaf apabila selama kegiatan PKL ini terdapat hal-hal yang kurang berkenan,” tegasnya.
Sementara itu, Ketua DPRD Kota Batam Nuryanto mengapresiasikan apa yang sudah dilakukan oleh mahasiswa semester VII Prodi Ilmu Hukum Universitas Batam (UNIBA) yang telah melakukan praktik kerja lapangan (PKL).
Dan berharap, apa yang sudah dilakukan ini bisa sangat bermanfaat dan berguna bagi mahasiswa dalam melaksanakan tugas-tugasnya, maupun dalam dunia kerja di masa yang akan datang. (aan









-
Headline19 jam ago
Wakil Walikota Raja Ariza Resmikan Cue Spot Billiard Tanjungpinang
-
Batam1 hari ago
Kapolresta Barelang Tinjau Kesiapan Arus Balik Lebaran di Pelabuhan Roro Telaga Punggur
-
Batam2 hari ago
Ada Penggantian Gate Valve di Sei Harapan, Suplai Air di Tj Riau & Sekitarnya Mengalir Kecil
-
Headline1 hari ago
10 BPW se-Sumatera Dukung Andi Amran Sulaiman Jadi Ketua Umum KKSS
-
Batam3 hari ago
Merespon Kebijakan Tarif Impor-Ekspor AS: Ini Strategi BP Batam Pertahankan Pangsa Pasar Global
-
Batam1 hari ago
Tinjau Sejumlah Titik Objek Vital, Polda Kepri Pastikan Kelancaran Arus Balik Mudik Lebaran 2025
-
Bintan2 hari ago
Meriahkan Syawal, Gubernur Ansar Hadiri Festival Lagu Hari Raya Idul Fitri di Kijang Bintan
-
Batam2 jam ago
Deputi Bidang Pengelolaan Bandara, Pelabuhan dan Lalu Lintas Barang BP Batam Tinjau Kesiapan Arus Balik Lebaran