Batam
Drama Kabaret Perjuangan Raja Haji Fisabillilah Tampil Memukau di Upacara HUT ke-79 TNI
Batam, Kabarbatam.com – Penampilan drama kabaret sukses memeriahkan HUT ke-79 TNI tingkat Provinsi Kepri di Dataran Engku Putri, Kota Batam, Sabtu (5/10/2024).
Drama kabaret tersebut ditampilkan dari Kodim Batam berkolaborasi dengan Disbudpar serta bagian Humas Diskominfo Kota Batam serta Komunitas Kota B
Batam.
Dandim 0316 Batam Kolonel Inf. Rooy Chandra Sihombing mengatakan bahwa sengaja mengangkat pertunjukan kabaret Perjuangan Pahlawan Nasional dari Kepri Raja Haji Fisabilillah yang heroik
“Perjuangan Pahlawan Nasional Raja Haji Fisabilillah dari Kepri sangat heroik yang berhasil menenggelamkan kapal Belanda, ini pertanda bangsa Melayu adalah bangsa petarung dan patriotik,” ujarnya.
Kepala Disbudpar Batam yang juga sebagai sutradara drama tersebut, Ardiwinata, mengapresiasi Kodim 0316 Batam memberikan kesempatan menampilkan kabaret perjuangan Raja H Fisabililah, Sang Penjaga Selat Malaka.
“Penampilan sangat memuaskan dengan persiapan yang singkat, para pendukung watak sangat prima memainkan lakonnya masing masing,” ujar Ardiwinata.
Ia mengatakan, dengan latihan serius, para pelakon bisa tampil sempurna sesuai naskah drama. Adapun, para pemeran terdiri dari TNI, pegawai Disbudpar Batam, hingga para penari.
“Mereka sangat menjiwai, dan memukau para peserta upacara HUT ke-79 TNI,” katanya.
Adapun drama tersebut, mengangkat kisah pahlawan nasional asal Kepulauan Riau, Raja Haji Fisabillah yang berjuang melawan penjajah khususnya di kawasan Selat Malaka.
Dalam drama itu ditampilkan bagaimana kelicikan penjajah hingga keberanian Raja Haji Fisabillah dalam menumpas penjajah hingga sukses memukul mundur para penjajah.
“Kami ingin keberanian Raja Haji Fisabilillah dapat menjadi teladan dan semangat bagi generasi penerus untuk mempertahankan NKRI, sehingga kami tercetus untuk menampilkan drama kabaret ini di HUT ke-79 TNI,” katanya. (*)
-
Natuna2 hari agoDi Bawah Kepemimpinan Raja Mustakim, KPDN Perluas Peran Sosial
-
Batam2 hari agoSatgas Cegah Lebih dari 2.000 PMI Non Prosedural, Kapolda: Polda Kepri Segera Bentuk Direktorat TPPO
-
Parlemen3 hari agoKomisi I DPRD Kota Batam Gelar RDPU, Mediasi Polemik Lahan Kavling Batuaji Baru
-
Batam3 hari agoDPRD Kota Batam Gelar Paripurna, Dengarkan Pendapat Wali Kota soal Ranperda LAM
-
Headline2 hari agoKomandan Kodaeral IV Kobarkan Semangat Prajurit TNI AL saat Peringati Pertempuran Heroik Laut Arafuru
-
Batam3 hari agoNegosiasi Senyap Owner PT ADB Tak Goyahkan Kasus Dugaan Penipuan Jual Beli Bangkai Kapal Tongkang di Lingga
-
Tanjungpinang2 hari agoBTS Diduga Tak Berizin di Air Raja Tanjungpinang Tetap Beroperasi, Warga Khawatirkan Dampak Radiasi
-
Tanjungpinang2 hari agoBukit Cermin Kota Tanjungpinang Juara 3 Kelurahan Award Tingkat Nasional



