Headline
Dugaan Penggelapan Pajak Rp1,2 Miliar, Pj Sekdako Tanjungpinang Penuhi Panggilan Jaksa

Tanjugpinang, Kabarbatam.com- Kejaksaan Negeri (Kejari) Tanjugpinang memanggil satu pejabat dari Inspektorat untuk dimintai keterangan terkait dugaan penggelapan pajak dan retribusi daerah (BP2RD) Pemerintah Kota (Pemko) Tanjungpinang.
Penggelapan pajak saat ini diselidikan Kejari Tanjugpinang. Diduga melibatkan seorang oknum aparatur sipil negara (ASN) yang diduga menggelapkan dana sebesar Rp1,2 miliar.
“Iya, saya datang ke sini karena dipanggil” kata Pj Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Tanjungpinang Tengku Dahlan saat diwawancarai awak media, Selasa (29/10/2019)
Tengku Dahlan tiba dikantor Kejari Tanjugpinang sekitar pukul 10.00 wib dan langsung masuk ke ruang penyidik Kejari Tanjugpinang.
Sebelumnya, Kejari Tanjugpinang telah melakukan penyelidikan terkait dugaan penyalahgunaan anggaran sebesar Rp1,2 miliar yang mana kasus tersebut dilakukan penyelidikan terhadap oknum ASN yakni Y dan D yang bertugas di kantor BP2RD Kota Tanjungpinang.
Hingga berita ini dimuat beberapa awak media masih menunggu klarifikasi dari Kejari Tanjugpinang dan Pj Sekdako Tanjugpinang. (yul)









-
Batam2 hari ago
Kesal Gegara Judi Slot, Wanita Muda di Batam Tikam Pacar hingga Tewas
-
Natuna2 hari ago
Pintu Masuk Wisatawan Mancanegara Makin Mudah, Lewat Malaysia ke Natuna
-
Headline2 hari ago
Sukseskan Mubes dan PSBM di Makassar, KKSS Kepri Utus 35 Orang Peserta dan Delegasi
-
Batam1 hari ago
Solusi untuk Kepri Menghadapi Tarif Impor yang Dikenakan Presiden AS Donald Trump
-
Natuna3 hari ago
Momen Lebaran Masih Hangat di Natuna, Sejumlah Tokoh Politik Bersilaturahmi
-
Batam20 jam ago
Merespon Kebijakan Tarif Impor-Ekspor AS: Ini Strategi BP Batam Pertahankan Pangsa Pasar Global
-
Bintan2 hari ago
Lebaran Ketiga, Bupati Roby Kurniawan Gelar Open House di Kediaman
-
Batam6 jam ago
Ada Penggantian Gate Valve di Sei Harapan, Suplai Air di Tj Riau & Sekitarnya Mengalir Kecil