Lingga
Dukung Pembangunan Kabupaten Lingga, Rudi Bakal Bantu Promosi
Lingga, Kabarbatam.com – Wali Kota Batam yang juga Kepala BP Batam Muhammad Rudi menyatakan mendukung penuh pembangunan Kabupaten Lingga. Pihaknya ingin, daerah-daerah lain di Kepri dapat berkembang seperti Batam.
Hal itu disampaikan Rudi saat melakukan kunjungan kerja ke Kabupaten Lingga, tidak hanya bertemu dengan Bupati Lingga, M Nizar saja tapi dirinya juga turut bertemu dengan masyarakat Kabupaten Lingga di Kecamatan Daik dan Kecamatan Dabo.
“Saya ingin, daerah lainnya di Kepri bisa seperti Batam. Karena itu apa yang bisa kita bantu akan saya coba bantu,” kata Rudi, Rabu (9/3/2022)
Salah satunya kata Rudi yang bisa dibantu adalah dengan promosi, pasalnya lambatnya pembangunan di Kabupaten Lingga salah satunya karena minimnya investor yang masuk ke sana.
Karena itu, ke depan pihaknya akan turut membantu mempromosikan Kabupaten Lingga. Pasalnya, banyak potensi yang menarik untuk dikembangkan dan selama ini belum dikelola dengan baik.
“Mungkin nanti bisa kolaborasi atau kerja sama dengan BP Batam,” katanya.
“Batam dan Lingga adalah satu kesatuan daerah Kepri, kalau Batam maju maka Lingga juga harus ikut maju,” ujarnya.(*)
-
Batam2 hari ago
Kampanye Akbar Paslon ASLI Jelang Masa Tenang Dipadati Ribuan Simpatisan dan Pendukung
-
Advertorial2 hari ago
Hari Pertama Setelah Cuti, Rudi Tinjau Proyek Infrastruktur Strategis untuk Wujudkan Kota Modern dan Bebas Kemacetan
-
Batam3 hari ago
Kendalikan Judi Online Beromzet Miliaran di Batam, Perjalanan Kakak Beradik Candra dan Anton Berakhir di Bui
-
Advertorial2 hari ago
Resmikan Sekretariat BPD KKSS Kota Batam, Warga KKSS Dihibur Atraksi Pesulap Mr. Mind Muhammad
-
Batam1 hari ago
Usai Terima SK dari Ketua BPW Kepri, Pengurus BPD KKSS Batam Gelar Pelantikan Desember 2024
-
Batam3 hari ago
Belanja Fiktif Gunakan Anggaran RSUD Embung Fatimah, Kejari Batam Tetapkan 2 Orang Tersangka
-
Batam3 hari ago
Merinding, Ratusan Perahu Nelayan Pulau Terong Batam Sambut Kunjungan Ansar-Nyanyang
-
Batam2 hari ago
Masuki Masa Tenang, H. Muhammad Rudi Ajak Tim Pemenangan dan Relawan Jaga Kekompakan