Connect with us

Headline

Dukungan Moril dan Doa Masyarakat Kepri untuk Nurdin Basirun

redaksi.kabarbatamnews

Published

on

F44086856

Tanjungpinang, Kabarbatam.com– Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) menahan Gubernur Kepri H Nurdin Basirun usai ditetapkan sebagai tersangka kasus dugaan suap dan gratifikasi izin reklamasi di Kepri.
Penetapan tersangka terhadap Nurdin memantik perhatian warga, khususnya warga atau masyarakat yang cukup mengenal sosok orang nomor satu di Kepri ini.
Tak sedikit warga di Kepri yang memberikan dukungan moril dan doa terkait penahanan Gubernur. Dukungan itu di antaranya muncul di laman facebook.
Tagar #savenurdinbasirun membajiri laman media sosial warganet. Tak hanya tagar, warganet juga memberi dukungan berupa doa di laman facebook.
Selain netizen, dukungan dan doa juga datang dari masyarakat Kepri. Mereka menilai Nurdin merupakan pribadi yang baik dan sudah banyak berbuat untuk kemajuan Kepri.
Mantan Bupati Karimun 2 periode ini juga dikenal sosok yang dermawan
Ahmad Soleh, seorang warga, mengaku cuku bersedih mendengar kabar Nurdin Basirun ditahan oleh KPK terkait kasus dugaan suap dan gratifikasi.
“Saya rasa, bukan cuma saya yang bersedih, yang lain juga pasti sedih. Nurdin sangat dekat dengan masyarakat, khususnya Karimun ya. Nurdin juga sangat peduli. Banyak masyarakat yang dibantu, dan jika ada apa-apa pasti dia (Nurdin) langsung turun,” ujar Ahmad, Jumat (12/7/2019).
Selain itu, Nurdin juga dikenal sebagai sosok religus. Hampir setiap hari, Nurdin didampingi kepala OPD,  melakukan safari subuh di masjid-masjid di daerah yang ia kunjungi atau singgahi.
Tidak hanya safari subuh, Nurdin juga rutin turun ke masyarakat, di antaranya  blusukan ke sejumlah pasar dan berinteraksi langsung dengan pedagang pasar di Kepulauan Riau.
“Aduuh, dia itu orangnya baik sekali, kalau datang ke pasar pasti belanja banyak, terus belanjaannya itu dibagikan ke masyarakat yang berbelanja di pasar,” kata Ahmad.
“Saya sedih, padahal saya berharap dia mencalonkan diri lagi menjadi Gubernur, semoga dia segera bebas,” harap Udin, seorang pedagang di Pasar Puan Maimun Karimun.
Selain tagar #SaveNurdinBasirun, ucapan dukungan moril kepada Nurdin juga membanjiri akun facebook Nurdin Basirun. Warga pun menyebutkan berbagai kebaikan dan jasa-jasa Nurdin.
Di dinding facebook itu juga, Nurdin Basirun menyampaikan permohonan maaf kepada masyarakat Kepri.
“Dari lubuk hati yg terdalam, saya sampaikan Mohon Maaf kepada Masyarakat Kepri, atas Musibah yg terjadi saat ini dan Terima Kasih atas Do’a dan Dukungan yg diberikan. Insha Allah saya kuat dan mampu menghadapi ujian ini.”
“Allah telah mengatur segalanya, manusia adalah tempat khilaf dan salah. Dan ini adalah ujian untuk hamba-Nya. Wassaalam.” tulis status di dinding medsos tersebut. (*)

Advertisement

Trending