Connect with us

Karimun

Gubernur Ansar Resmikan Revitalisasi Pasar Malam dan Tugu Pentakbiran Kabupaten Karimun

redaksi.kabarbatamnews

Published

on

Img 20240113 Wa0087
Gubernur Kepulauan Riau Ansar Ahmad meresmikan Dua Program Strategis di Kabupaten Karimun yakni Revitalisasi Pasar Malam dan Tugu Pentakbiran Kabupaten Karimun, Jum'at (12/1) malam.

Karimun, Kabarbatam. com – Gubernur Kepulauan Riau Ansar Ahmad meresmikan Dua Program Strategis di Kabupaten Karimun yakni Revitalisasi Pasar Malam dan Tugu Pentakbiran Kabupaten Karimun, Jum’at (12/1) malam.

Peresmian dilakukan Gubernur Ansar didampingi Bupati Karimun Aunur Rafik dan para Pimpinan FKPD Kabupaten Karimun yang ditandai dengan penyalaan lampu dan penandatanganan prasasti.

Img 20240113 Wa0085

Gubernur Ansar mengawali sambutannya dengan memberikan apresiasi kepada Pemerintah Kabupaten Karimun atas capaian pembangunan yang terus dilakukan oleh Bupati Karimun Aunur Rafik dan seluruh jajarannya.

“Tentu ini kinerja yang patut kita apresiasi” ungkap Gubernur Ansar.

Dijelaskan Gubernur Ansar, revitalisasi dengan memoles berbagai infrastruktur sarana dan prasarana, di satu sisi akan bisa meningkatkan daya tarik, tidak hanya masyarakat lokal, tapi juga wisatawan asing.

Img 20240113 Wa0086

“Karena tempat yang awalnya kurang memadai, begitu dipoles berubah menjadi makin nyaman” tambahnya.

Masih kata Ansar, begitu satu sarana infrastruktur diperbaiki, dengan sendirinya, menarik tidak hanya masyarakat lokal, tapi juga wisatawan. Apalagi yang ke Kepri, tidak terfokus di Batam dan Bintan saja, tapi juga ke Karimun.

Karenanya, menurut Gubernur Ansar, Karimun mesti terus berbenah, menarik dan memoles semua sarana yang ada. Seperti hari ini pasar malam Karimun berubah menjadi sangat nyaman, terus lengkapi dengan aneka kuliner yang menonjolkan cita rasa yang mantap.

Img 20240113 Wa0088

“Pasti akan membuat mereka yang pernah ke sini, merasakan nikmatnya kuliner di sini, dan pastinya akan bisa membuat mereka nantinya kembali lagi, ” katanya.

Para pedagang pun, diminta Gubernur Ansar, untuk senantiasa menjaga kebersihan menu jualannya. Dan yang lebih penting dari itu, senantiasa bersikap ramah kepada setiap pembeli dan tamu yang datang kesini.

Di hadapan Bupati Karimun, Gubernur Ansar juga meminta, ke depan para pedagang mulai diperkenalkan dengan transaksi digital untuk memberikan kemudahan cara berjual beli serta saat melakukan transaksi pembayaran, sesuai era belanja modern saat ini.

Img 20240113 Wa0092

Terakhir, Ansar mengajak kepada masyarakat Karimun, untuk menyukseskan pemilihan umum pada tanggal 14 Februari mendatang. Dengan cara datang memberikan hak suaranya. Dengan demikian, ia optimis tingkat partisipasi pemilih sebesar 90 persen di Kepri bisa tercapai.

Sementara itu Bupati Karimun, Aunur Rafik, mengatakan peresmian kegiatan strategis berupa peresmian pasar malam dan juga tugu prasasti pentakbiran, menjadi tanda bahwa kegiatan pembangunan di Karimun terus berjalan.

Khusus untuk pasar malam, kata Aunur Rafik, revitaliasai yang ditandai dengan pembangunan atap kerangka besi permanen, satu sisi makin memberikan kenyamanan. Tidak saja bagi para penjual, tapi juga para pembeli.

Img 20240113 Wa0090

“Apalagi, berbagai sarana prasarana pendukung untuk kenyamanan penjual ataupun pembeli, terus kita maksimalkan. Sehingga makin kesini, kita makin merasakan kenyamanan, ” jelasnya.

Saat ini, pasar malam ini diisi oleh kurang lebih 128 gerobak pedagang, yang menjual tidak hanya aneka kuliner. Tapi juga berbagai aneka souvenir, termasuk souvenir yang khas dari Kabupaten Karimun.

“Kita semua berharap, program revitalisasi pasar malam ini, bisa menjadi alternatif pilihan kuliner yang menyenangkan bagi masyarakat Karimun, ” tutup Aunur Rafik

Img 20240113 Wa0089

Secara umum, ada 10 program strategis Kabupaten Karimun yang terus digesa dan diresmikan hari ini. Diantaranya pembangunan Gedung Bukit Karya, Wisata Kuliner Coastal Area, Gedung Putih Kecamatan Kundur dan Anjungan Putri Aura.

Acara yang dihadiri dan dipenuhi masyarakat Karimun ini juga dimeriahkan dengan penampilan Gubernur Ansar yang menyumbangkan suara emasnya. Dan tak ketinggalan pula, ada penampilan dari Udin Semekot. (fik)

Advertisement

Trending