Connect with us

Bintan

Gubernur Kepri Ansar Ahmad Tinjau Vaksinasi Mandiri PT BAI

redaksi.kabarbatamnews

Published

on

Img 20210520 Wa0148
Hari ini, Kamis 20 Mei 2021, PT Bintan Alumina Indonesia (PT BAI) melaksanakan vaksinasi Covid 19 terhadap 4800 karyawannya. Pelaksanaan vaksinasi digelar di Gedung Serba Guna PT BAI Galang Batang Kabupaten Bintan.

Bintan, Kabarbatam.com – Hari ini, Kamis 20 Mei 2021, PT Bintan Alumina Indonesia (PT BAI) melaksanakan vaksinasi Covid 19 terhadap 4800 karyawannya. Pelaksanaan vaksinasi digelar di Gedung Serba Guna PT BAI Galang Batang Kabupaten Bintan.

Gubernur Kepulauan Riau, H. Ansar Ahmad SE MM, dalam kunjungan ke acara vaksinasi di PT BAI mengatakan, pihaknya mendukung penuh kegiatan tersebut. Ansar berharap langkah-langkah yang dilakukan PT BAI bisa diikuti oleh perusahaan lainnya di Kepulauan Riau.

“Selanjutnya kita harapkan perusahaan lain juga melakukan hal yang sama. Untuk pelaksanaannya bisa berkoordinasi dengan KADIN Kepri,” harap Ansar Ahmad.

Di Indonesia perusahaan Sinar Mas Agribusiness and Food Cikarang, Bekasi, diperkirakan yang pertama dalam pelaksanaan vaksinasi Covid-19 secara mandiri. Presiden Joko Widodo beserta jajaran menteri terkait turut hadir secara virtual dalam vaksinasi yang dilaksanakan pada Selasa (18/5/2021) lalu tersebut.

“Menjadi perusahaan yang memvaksinasi karyawan melalui payung Vaksinasi Gotong Royong tidak semata upaya melindungi karyawan saja, namun lebih luas lagi adalah komitmen sektor industri guna bersama-sama mempercepat terbangunnya kekebalan komunitas guna memutus rantai penyebaran Covid-19 di Kepulauan Riau,” jelas Ansar Ahmad.

Dalam kunjungan peninjauan vaksinasi di PT BAI tersebut Gubernur Ansar Ahmad juga ditemani Ketua PKK Kepri Hj. Dewi Kumalasari, juru bicara Satgas Penanganan COVID-19 Kepri DR Tjetjep Yudiana, Kepala Dinkes Kepri M Bisri serta beberapa pejabat lainnya.

Sementara itu Direktur Utama PT BAI Santoni mengatakan pihaknya mengucapkan terimakasih atas dukungan pemerintah terhadap upaya vaksinasi mandiri yang dilakukan terhadap seluruh karyawan yg bekerja di perusahaan yang dipimpinnya.

“Kami berkomitmen untuk menciptakan karyawan, perusahaan dan lingkungan yang sehat. Untuk itu vaksinasi mandiri ini kami gelar agar seluruh karyawan sehat. Program ini juga dalam rangka membantu pemerintah menekan penyebaran Covid 19 di tengah masyarakat,” pungkas Santoni. (*)

Advertisement

Trending