Ekonomi
Harga Emas 24 Karat Hari Ini 10 Juli 2021, Ada Kenaikan

Kabarbatam.com, Harga emas batangan 24 karat PT Aneka Tambang Tbk. pada hari ini, Sabtu (10/7/2021) mengalami kenaikan dibandingkan dengan perdagangan kemarin.
Berdasarkan informasi dari Unit Bisnis Pengolahan dan Pemurnian Logam Mulia Antam, harga dasar emas 24 karat ukuran 1 gram dijual senilai Rp950.000 atau naik Rp3.000 dibandingkan dengan harga kemarin.
Sedangkan untuk emas satuan terkecil dengan ukuran 0,5 gram dijual Rp525.000, naik Rp1.500 dibandingkan posisi harga sebelumnya.
Sementara itu untuk harga emas 24 karat ukuran 5 gram hari ini dibanderol Rp4.525.000. Selanjutnya emas batangan dengan satuan 10 gram dijual dengan harga Rp8.995.000.
Harga emas untuk satuan 50 gram dibanderol Rp44.645.000, sedangkan untuk cetakan berukuran 100 gram dapat ditebus dengan harga Rp89.212.000. Adapun ukuran 1.000 gram dihargai Rp890.600.000.
Di sisi lain, harga jual kembali (buyback) emas Antam berada di level Rp845.000 per gram, naik Rp3.000 dibandingkan dengan perdagangan sebelumnya. Harga jual kembali ini belum mempertimbangkan pajak jika nominalnya lebih dari Rp10 juta.
Sesuai dengan PMK No 34/PMK.10/2017, penjualan kembali emas batangan ke PT ANTAM Tbk. dengan nominal lebih dari Rp 10 juta, dikenakan PPh 22 sebesar 1,5 persen (untuk pemegang NPWP dan 3 persen untuk non-NPWP).
PPh 22 atas transaksi buyback dipotong langsung dari total nilai buyback. Sementara untuk pembelian emas batangan akan dikenakan PPh 22 sebesar 0,45 persen (untuk pemegang NPWP dan 0,9 persen untuk nonNPWP).(*)





-
Batam24 jam ago
Satu-Satunya di Indonesia, Karang Taruna Kota Batam Miliki LPK Sendiri
-
Batam4 hari ago
Pengerjaan Fisik Kegiatan TMMD ke-116 Kavling Seraya Hampir Rampung
-
BP Batam3 hari ago
Rudi Paparkan Rencana Strategis Pembangunan Batam, Ajak Masyarakat Asal Pariaman Dukung Kemajuan Daerah
-
Headline7 hari ago
Ukir Prestasi, Kemenkumham RI Raih Penghargaan Terbaik UKPBJ Proaktif Tahun 2023
-
Kepri2 hari ago
Gubernur Ansar Sampaikan Jawaban Pemerintah Terhadap Ranperda LPP APBD 2022
-
Batam6 hari ago
Personel dan Masyarakat Kavling Seraya Ciptakan Rasa Kebersamaan di Kegiatan TMMD ke-116 Batam
-
Kepri6 hari ago
Gubernur Ansar Serahkan Ranperda Pertanggungjawaban Pelaksanaan APBD 2022 kepada DPRD Kepri
-
Batam5 hari ago
Sahkan RUPTL PT PLN Batam 2023-2032, Pemerintah Dukung PLN Batam Tingkatkan Keandalan Listrik