Batam
Heboh, Seorang Pria di Lubukbaja Ditemukan Tewas di Atap Rumah
Batam, Kabarbatam com – Warga Komplek Baloi Mas Indah, Kecamatan Lubukbaja, mendadak dihebohkan dengan penemuan sesosok jasad pria di atas atap rumah, Senin (11/4/2022) malam.
Diketahui jasad pria tersebut berinisial SKA (65) warga Komplek Baloi Mas Indah, Kecamatan Lubukbaja yang ditemukan dalam kondisi telungkup. Tubuhnya terbujur kaku, selepas memperbaiki atap rumahnya.
Kapolsek Lubukbaja Kompol Budi Hartono mengatakan, menurut keterangan para saksi, SKA (65) pergi ke atap rumahnya untuk memperbaiki atap yang bocor.
“Namun, korban tak kunjung turun ke bawah dan didapati ia dalam kondisi telungkup terbujur kaku di atap rumahnya,” ungkap Kompol Budi Hartono saat dikonfirmasi awak media, Selasa (12/4/2022) malam.
Mengetahui hal tersebut, pihak keluarga langsung bergegas menghubungi sekuriti perumahan dan ketua RT setempat untuk melaporkan kejadian tersebut kepada pihak Kepolisian.

“Pada saat Inafis Satreskrim Polresta Barelang dan Unit Reskrim Polsek Lubukbaja melakukan pengamatan terhadap tubuh korban, tidak ditemukan adanya tanda-tanda kekerasan dan menurut keterangan istrinya bahwa korban memiliki riwayat penyakit hipertensi,” ujarnya.
Atas peristiwa ini, istri korban menyatakan bahwa tidak akan membuat Laporan Polisi (LP) terkait dengan peristiwa tersebut, dikarenakan sudah mengikhlaskan kematian korban serta terhadap jenazah akan dibawa ke Rumah Duka Batu Batam untuk disemayamkan. (Atok)
-
Batam3 hari agoAgung Widodo Resmi Jabat Kepala Bea Cukai Batam, Zaky Jabat Kakanwil DJBC Sulawesi Bagian Utara
-
Batam1 hari agoKapal Mutiara Galrib Samudera Muatan Limbah Hitam Kandas, Laut Sekupang Terancam Tercemar
-
Batam4 jam agoWamen Desa Lantik Agus Wibowo sebagai Ketua DPP IARMI Kepri, Siapkan Program Menwa Masuk Desa dan Pulau
-
Batam2 hari agoMuhammad Yunus Muda Resmi Jabat Wakil Ketua III DPRD Kota Batam
-
Batam2 hari agoInfluencer Batam Yusi Fadila Jadi Korban Penipuan Jual Beli HP, Kerugian Capai Ratusan Juta Rupiah
-
Batam3 hari agoDisambangi DPN, KEK Tanjung Sauh Optimis Dorong Pertumbuhan Ekonomi Nasional di Atas 8 Persen
-
Batam1 hari agoPLN Batam Gelar First Piling Proyek PLTGU Batam #1 120 MW, Perkuat Sistem Kelistrikan dan Dorong Ekonomi Batam
-
Batam1 hari agoSetetes Darah, Sejuta Harapan: Kolaborasi KJK dan Lintas Institusi Gelar Donor Darah HPN 2026



