Batam
Hj Asnah Lepas Semua Atribut Partai dan Mundur sebagai Ketua DPD Partai Demokrat Kepri

Kabarbatam.com, Batam – Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Demokrat Provinsi Kepulauan Riau Hj Asnah secara resmi mengundurkan diri dari Partai Demokrat.
Pengunduran diri Hj. Asnah ditandai dengan pelepasan baju Partai Demokrat serta atribut, termasuk bendera dan baliho yang berkibar di kediamannya di Bengkong Sadai, Senin (1/8/2022).
Tak hanya Hj. Asnah, ratusan kader serta simpatisan pendukung partai Demokrat Provinsi Kepri turut mengundurkan diri dengan melepas Kartu Tanda Anggota (KTA) serta seragam yang dikenakan.
“Dengan penuh kesadaran saya mengundurkan diri dari jabatan sebagai ketua DPD Partai Demokrat Provinsi Kepri dan anggota Partai Demokrat,” ujar Hj Asnah saat konferensi pers, Senin (1/8/2022).
Dikatakan Asnah, keputusan pengunduran diri dari Partai Demokrat diambil setelah mempertimbangkan beberapa hal terkait dengan perjalanan politik sebagai Ketua DPD Partai Demokrat.
“Saya mengucapkan ribuan terimakasih kepada teman-teman yang telah berjuang selama saya menjadi Ketua DPD Partai Demokrat,” jelasnya.
Asnah menjelaskan, alasan dirinya memilih mundur dari Partai Demokrat adalah tidak satu kata, antara kata dan perbuatan.
“Kami hanya memilih yang komitmen-komitmen saja,” jelasnya.
Tak hanya di Kota Batam, Asnah menyebut para pendukung yang berasal dari Kabupaten Karimun, Lingga, Natuna serta Anambas turut mengundurkan diri dari kepengurusan
“Kita lebih dari 50 persen mundur dari kepengurusan,” pungkasnya.
Diberitakan sebelumnya, Hj Asnah secara resmi terpilih sebagai Ketua DPD Partai Demokrat Kepulauan Riau periode 2022 – 2027.
Harapan dan cita-cita untuk mengembalikan kejayaan Partai Demokrat Kepri, sejak dini mulai dipersiapkan Asnah untuk mencapai impian di masa yang akan datang.
“Saya telah berkomitmen untuk mengembalikan kejayaan Partai Demokrat baik itu di Provinsi Kepulauan Riau dan seluruh Kabupaten/Kota,” ujar Asnah saat konferensi pers dibilangan Batam Center, Selasa (4/1/2022).
Diungkapkan Asnah, salah satu cara untuk mengembalikan kejayaan Partai Demokrat Kepri yakni memberikan dukungan penuh terhadap Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) untuk maju dalam Pemilihan Presiden (Pilpres) pada tahun 2024 mendatang.
Namun, kini Hj Asnah berbalik arah, ia memutuskan memilih mundur dari jabatan dan anggota Partai Demokrat setelah adanya ketidak kesepahaman. (Atok)









-
Batam1 hari ago
Kesal Gegara Judi Slot, Wanita Muda di Batam Tikam Pacar hingga Tewas
-
Natuna2 hari ago
Pintu Masuk Wisatawan Mancanegara Makin Mudah, Lewat Malaysia ke Natuna
-
Headline2 hari ago
Sukseskan Mubes dan PSBM di Makassar, KKSS Kepri Utus 35 Orang Peserta dan Delegasi
-
Natuna2 hari ago
Momen Lebaran Masih Hangat di Natuna, Sejumlah Tokoh Politik Bersilaturahmi
-
Batam18 jam ago
Solusi untuk Kepri Menghadapi Tarif Impor yang Dikenakan Presiden AS Donald Trump
-
Batam3 hari ago
Ada Interkoneksi Pipa di Sei Harapan Sekupang, Ini Wilayah Terdampak Aliran Air Mengecil
-
Bintan2 hari ago
Lebaran Ketiga, Bupati Roby Kurniawan Gelar Open House di Kediaman
-
Headline3 hari ago
Halal Bi Halal Bupati dan Wakil Bupati Bintan, Masyarakat Sambut Gembira Hari Kemenangan