Karimun
Jurnalis Karimun Salurkan Bantuan Sembako kepada Panti Asuhan dan Pondok Pesantren
Karimun, Kabarbatam.com – Belasan wartawan yang tergabung dalam ‘Jurnalis Karimun’ (JK) menggelar bakti sosial (baksos) berupa pembagian paket sembako, Minggu (28/2/2021).
Adapun sasaran bakti sosial yang disejalankan dengan peringatan Hari Pers Nasional tahun 2021 itu ialah Pondok Pesantren (Ponpes) dan Panti asuhan di Pulau Karimun Besar.
Koordinator pelaksana, Ricky Robiansyah mengatakan, tujuan baksos yang dilakukan oleh pihaknya itu guna meringankan beban saudara-saudara yang berada di Ponpes dan panti asuhan di tengah pandemi COVID-19.
“Ini bentuk aksi simpatik dari kawan-kawan, membantu saudara-saudara kita yang tinggal di Ponpes maupun panti asuhan. Apalagi dimasa pandemi seperti sekarang,” kata Ricky.
Dalam aksi baksos yang dilakukan, Jurnalis Karimun tidak hanya berbagi kebahagiaan dengan umat islam, ada juga panti asuhan umat kristiani yang menjadi tujuan pembagian sembako.
“Ada enam titik, tidak hanya ponpes dan pondok bagi umat islam, tapi kita berbagi ke panti asuhan kristiani,” ucap Ricky.
Adapun sembako yang diberikan berupa 30 kg beras, 30 kg gula, 30 papan telor, 6 dirigen minyak goreng (1 dirigen 6 liter), 12 dua mie instan, teh, susu.
Sebagain sembako yang diberikan, berasal dari titipan sejumlah narasumber dari Jurnalis Karimun yang juga ingin menyalurkan rezekinya.
“Kami Jurnalis Karimun, mengucapkan terimakasih pada donatur yang ikut membantu, semoga ini menjadi amal dan ibadah kelak,” ucapnya.
Sementara itu, pendiri panti asuhan Kristen Jehovah Jireh Karimun, Oma Ester mengaku terharu melihat bakti sosial yang dilakukan oleh Komunitas Jurnalis Karimun.
Dimana, meskipun mayoritas anggota merupakan penganut agama islam. Menurutnya, Jurnalis Karimun tidak hanya netral dalam bidang jurnalistik, tapi juga berimbang dalam memberikan bantuan.
“Meskipun kita beda keyakinan, tapi kami sangat apresiasi dan hati saya sangat tersentuh sekali atas apa yang dilakukan oleh Jurnalis Karimun,” ucap wanita yang akrab disapa Oma dengan mata berkaca-kaca.
Sambutan yang sangat baik diterima oleh para Jurnalis Karimun di setiap lokasi yang didatangi. Bahkan, pengurus setiap pondok pesantren selalu melakukan doa bersama.
“Ini amal dan tabungan untuk nantinya, semoga berkah dan dilimpahkan rezekinya, kami ucapkan terimakasih,” kata Ustad yang mengurus salah satu Ponpes.(Yogi)
-
Batam3 hari ago
Kampanye Akbar Paslon ASLI Jelang Masa Tenang Dipadati Ribuan Simpatisan dan Pendukung
-
Advertorial2 hari ago
Hari Pertama Setelah Cuti, Rudi Tinjau Proyek Infrastruktur Strategis untuk Wujudkan Kota Modern dan Bebas Kemacetan
-
Batam3 hari ago
Kendalikan Judi Online Beromzet Miliaran di Batam, Perjalanan Kakak Beradik Candra dan Anton Berakhir di Bui
-
Advertorial2 hari ago
Resmikan Sekretariat BPD KKSS Kota Batam, Warga KKSS Dihibur Atraksi Pesulap Mr. Mind Muhammad
-
Batam2 hari ago
Usai Terima SK dari Ketua BPW Kepri, Pengurus BPD KKSS Batam Gelar Pelantikan Desember 2024
-
Batam3 hari ago
Merinding, Ratusan Perahu Nelayan Pulau Terong Batam Sambut Kunjungan Ansar-Nyanyang
-
Headline16 jam ago
Kolaborasi Spektakuler: Kepri Jadi Tulang Punggung Transportasi Udara melalui Pengoperasian Karya Anak Bangsa Pesawat N219
-
Headline2 hari ago
Warga Lubuk Semut Antusias Menangkan Paslon Iskandar-Rocky