Headline
Kanwil DJBC Kepri Dikabarkan Tangkap Kapal Bawa Ribuan Goni Beras Impor

Batam, Kabarbatam.com – Tim Patroli Kanwil DJBC Khusus Kepri dikabarkan berhasil mengamankan sebuah kapal yang membawa ribuan goni atau karung sembako berupa beras impor.
Sumber orang dalam di Kanwil Bea Cukai Khusus Kepri membenarkan penangkapan tersebut. Ia menyebutkan, kapal yang diamankan saat ini berada di dermaga pelabuhan Kanwil DJBC Kepri.
“Benar ada bang tangkapan tersebut,” jawab sumber, Selasa (10/06/25).
Informasi yang dihimpun, kapal yang diamankan Bea Cukai Kepri itu bernama Camar Jonathan 05. Kapal itu diduga mengangkut ribuan karung beras dari Batam untuk dibawa ke daerah Sumatera.
Beras yang diamankan Kanwil DJBC Kepri tersebut diduga milik seorang importir berinisial BM dan AH. Masih informasi dari sumber bahwa beras yang diamankan adalah beras anak terbang dan merek rumah padang. (*)






-
Batam3 hari ago
Idul Adha 1446 H, MEG dan AGP Salurkan Enam Ekor Sapi dan 14 Ekor Kambing
-
Batam2 hari ago
KM Camar Jonathan 05 Ditangkap DJBC Kepri Angkut Ribuan Karung Beras Impor, Ini Respons Bea Cukai
-
Headline3 hari ago
Kolonel Marinir Ena Sulaksana Resmi Pimpin Ribuan Prajurit Petarung Pasmar 1 Korps Marinir
-
Headline1 hari ago
Tindak KM Camar Jonathan 05, Kanwil DJBC Kepri Juga Tangkap 2 Kapal Lain
-
Batam2 hari ago
2 Kawanan Begal Diringkus Satreskrim Polresta Barelang: Barang Berharga Dilucuti, Korban Ditinggal di Marina City Sekupang
-
Headline3 hari ago
Prajurit Petarung Pasmar 1 Sambut Komandan Baru Kolonel Marinir Ena Sulaksana
-
Natuna2 hari ago
27 Yacht Mancanegara Meriahkan Sail To Natuna
-
Natuna2 hari ago
Destinasi Pulau Senoa Butuh Sentuhan Investor