Connect with us

Anambas

Kecamatan Siantan Selatan Juara Umum STQH Ke-VII Tingkat Kabupaten Kepulauan Anambas

redaksi.kabarbatamnews

Published

on

Img 20210326 Wa0042
Kecamatan Siantan Selatan meraih juara umum dalam Seleksi Tilawatil Quran dan Hadist (STQH) ke VII tingkat Kabupaten Kepulauan Anambas.

Anambas, Kabarbatam.com –Kecamatan Siantan Selatan meraih juara umum dalam Seleksi Tilawatil Quran dan Hadist (STQH) ke VII tingkat Kabupaten Kepulauan Anambas. Dengan jumlah nilai 41 poin disusul tertinggi kedua dari Kecamatan Siantan dengan jumlah nilai 16 poin.

Perolehan juara umum itu disampaikan dalam keputusan dewan hakim STQH ke VII tingkat Kabupaten Kepulauan Anambas tahun 2021.

Pada ajang perhelatan STQH yang berlangsung sejak tanggal 21 Maret hingga 25 Maret 2021 bertempat di Desa Air Bini tersebut, diikuti oleh perwakilan dari masing-masing Kecamatan Se-Kabupaten Kepulauan Anambas dengan 4 cabang yang diperlombakan, yaitu Tilawatil, Hifzil, Tafzil dan Hadist.

Wakil Bupati Kabupaten Kepulauan Anambas, Wan Zuhendra dalam penutupan STQH mengatakan, setiap peserta agar dapat lebih giat lagi berlatih, karena tahapan kegiatan yang lebih tinggi sudah menanti, dalam agenda STQH tingkat Provinsi Kepri.

“Bagi yang berhasil pada tahun ini, diharapkan jangan berpuas diri dan jumawa, akan tetapi harus terus meningkatkan kemampuan masing-masing untuk menghadapi seleksi tilawatil Quran tingkat Provinsi. Sehingga keberhasilan hari ini, harus menjadi cambuk bagi kita untuk terus berkembang sampai tingkat nasional,” ucap Wan Zuhendra.

Kepada para camat serta kepala desa, Wan Zuhendra mengharapkan untuk terus mendukung tubuh kembangnya anak daerah ini, guna menjadi penerus bangsa.

Selain itu, juga berpesan baik kepada orang tua dan guru yang memiliki peranan penting dalam masa depan anak-anak, “Peran orang tua dan guru sangat penting dalam mendorong anak – anak agar dapat menjadikan Al Quran sebagai pedoman dalam kehidupan sehari – sehari,” tuturnya. (Refi)

Advertisement

Trending