BP Batam
Kepala BP Batam Prioritaskan Pembangunan Infrastruktur Jalan

Batam, Kabarbatam.com – Pembangunan infrastruktur jalan masih menjadi prioritas BP Batam pada tahun 2024.
Bukan tanpa alasan, pengembangan sarana dan prasarana pendukung industri merupakan kunci penting dalam meningkatkan realisasi investasi di Batam.
Melalui pembangunan maupun pengembangan infrastruktur jalan, aktivitas pariwisata serta sektor industri lainnya akan menjadi lebih mudah.
“Jalan yang lebar bakal mendukung kegiatan industri. Hal ini tentunya juga akan berdampak dengan meningkatnya pendapatan,” ujar Rudi yang juga menjabat sebagai Wali Kota Batam, Senin (1/1/2024).
Komitmen BP Batam untuk terus membangun serta mengembangkan infrastruktur jalan dapat terlihat di beberapa titik.
Seperti pengerjaan jalan dari Simpang ke Bandara menuju Simpang Batu Besar. Lalu, pembangunan bundaran Punggur serta jalan yang menghubungkan Simpang Batu Besar menuju Kawasan Industri Kabil dan Pariwisata Nongsa.
Oleh sebab itu, Muhammad Rudi mengajak seluruh elemen masyarakat untuk mendukung pembangunan yang sedang berjalan.
Dengan harapan, Batam Kota Baru dapat terwujud maksimal.
“BP Batam berkomitmen untuk mewujudkan cita-cita pembangunan Batam menuju kota modern,” pungkasnya. (*) (1/Jan).









-
Batam2 hari ago
Kepala BP Batam Tegaskan RSBP Batam Akan Berdiri Secara Mandiri
-
Batam2 hari ago
Sambangi BP Batam, Komisi III DPR Aceh Pelajari Pengembangan KEK dan Pelabuhan
-
Parlemen3 hari ago
Ketua DPRD Kota Batam Pastikan Anggota Dewan Jalankan Fungsi Pengawasan sesuai Tupoksi
-
Wisata21 jam ago
Viovio Beach, ‘Surga’ Tersembunyi di Pulau Galang
-
Ekonomi2 hari ago
Gubernur Ansar Minta Pembebasan Tarif Impor 32 Persen dari Amerika ke Menko Perekonomian RI
-
BP Batam1 hari ago
Respons Aspirasi Pengusaha, Deputi IV: BP Batam Akan Lakukan Penyesuaian Kebijakan dan Insentif Terkait Tarif Impor AS
-
Bintan2 hari ago
Bupati Roby Kolaborasi Bersama PT BAI Dukung Program MBG Presiden Prabowo
-
Natuna1 hari ago
Inspektorat Pemkab Natuna Temukan Rp2 Miliar Lebih Kegiatan Fiktif